Iklan RBTV Dalam Berita

Program RTLH Direalisasikan, 33 Unit Rumah di Bengkulu Utara Dibedah

Program RTLH Direalisasikan, 33 Unit Rumah di Bengkulu Utara Dibedah

Program RTLH direalisasikan, 33 unit rumah di Bengkulu Utara dibedah--

BENGKULU UTARA, RBTVCAMKOHA.COM – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menargetkan program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) atau bedah rumah 2023 menyasar lebih dari 140 ribu unit.

BACA JUGA:Dalam Masa Wajib Lapor, Remaja Ini Kembali Ditangkap karena Bobol Rumah Tetangga

Pembangunan hunian layak huni melalui program BSPS terus dilaksanakan pemerintah untuk membantu masyarakat kurang mampu yang tinggal di Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kabupaten Bengkulu Utara.

Program Rumah Tidak Layak Huni Kabupaten Bengkulu Utara tahun ini mulai dilaksanakan. Sebanyak 33 penerima bantuan program ini, rumahnya mulai dibedah. Masing-masing penerima manfaat mendapat anggaran sebesar Rp20 juta.

Para penerima program ini tersebar di 5 Kecamatan, dengan total anggaran Rp660 juta.

Sekretaris Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Bengkulu Utara Nyoman Karwiyanto mengatakan, adapun skema pekerjaan program bedah rumah tahun ini berupa peningkatan kualitas rumah. Jika tahun lalu ada jenis pekerjaan pembangunan baru, namun tahun ini ditiadakan.

BACA JUGA:Ternyata Ini 3 Jimat Jenderal Sudirman Saat Melawan Penjajah, Amalkan Segera

Nyoman juga menambahkan, pada kegiatan ini pihaknya berkolaborasi dengan Kodim 0423 dalam membantu percepatan pembangunan RTLH para penerima bantuan, hal ini sejalan dengan Kegiatan Operasi Selain Perang atau KOSP.

“Kita kerjasama dengan Dandim itu proses pengerjaannya, artinya anggota Dandim membantu setiap rumah yang akan dibangun, yang kita sampelkan kemarin itu ada 4 rumah. Mereka setiap hari bergotong-royong di situ. Jadi masing-masing yang mendapatkan bedah rumah,” ujar Sekretaris DPRKP Bengkulu Utara Nyoman Karwiyanto (16/6).

Novan Alqadri

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: