Kondisi Memprihatinkan, Pasar Tanjung Alam Bengkulu Selatan Ditinggalkan Pedagang
Pasar Tanjung Alam Bengkulu Selatan --
BENGKULUSELATAN, RBTV.COM - Keberadaan Pasar Tradisional yang ada di Desa Tanjung Alam Kecamatan Kedurang memperihatinkan, sejak dibangun tahun 2018 lalu dengan anggaran Rp. 16 miliar Pemerintah Daerah tidak pernah melakukan perbaikan.
Akibatnya banyak sarana dan prasarana di pasar terbesar yang ada di Kecamatan Kedurang ini rusak.
BACA JUGA:ANBK di Kepahiang Terkendala Sinyal
Dampat kondisi tersebut, banyak pedagang yang memilih untuk meninggalkan los maupun auning pasar sebagai lokasi berjualan.
Seperti halnya Iniarti, menurut Iniarti pengunjung maupun pembeli merasa tidak nyaman jika beraktivitas di pasar ini, apalagi memasuki musim penghujan.
" Sering banjir, itu meja dan alat-alat lain untuk berjualan sudah banyak yang rusak, pembeli juga sepi," kata Iniarti.
(Anggi Noverdo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: