Iklan dempo dalam berita

Kenapa Septic Tank Cepat Penuh? Lakukan Cara Ini agar Tidak Sering Panggil Tukang Sedot

Kenapa Septic Tank Cepat Penuh? Lakukan Cara Ini agar Tidak Sering Panggil Tukang Sedot

Penyebab septic tank cepat penuh dan cara mengatasinya--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Septic tank walaupun sering diabaikan pemilik rumah, namun jika bermasalah akan membuat pusing seisi rumah. Mulai dari septic tank berbau atau septic tank yang cepat penuh.

Memang saat ini banyak penyedia jasa penyedotan septic tank, namun jika setiap dua bulan harus disedot, tentu saja akan membuat repot. Ternyata ada penyebabnya sehingga septic tank cepat penuh. Berikut ini penjelasan beberapa penyebab septic tank cepat penuh.

1. Lokasi septic tank tidak tepat

Septic tank yang ideal seharusnya dibuat di lokasi yang mengandung air tanah yang dalam. Semakin tinggi permukaan air tanah, maka bisa menghambat proses penguraian limbahnya. Apalagi saat musim hujan, daya penguraian cenderung menurun yang mana bisa menyebabkan penumpukan limbah.

BACA JUGA:Dengan Barang Murah Ini Anda Bisa Mengatasi Septic Tank yang Berbau, Tidak Perlu Panggil Tukang

2. Tidak ada saluran pembuangan gas

Saluran gas yang tertutup bisa membuat proses penguraian limbah jadi lebih lama. Selain menimbulkan sumbatan, tidak adanya saluran pembuangan gas juga bisa memicu ledakan septic tank. Makanya perlu dibuat ventilasi agar gas bisa keluar masuk dengan baik.

3. Penghuni rumah yang cukup banyak

Jika ukuran septic tank tidak dibuat sebanding dengan jumlah penghuni rumah, maka bisa jadi penyebab cepat penuhnya tempat pembuangan limbah ini. Atau kalau memang tempatnya terbatas, lakukan sedot WC secara rutin setidaknya setahun atau dua tahun sekali.

4. Kurangnya bakteri penguraian limbah 

Bakteri berperan sebagai pengurai yang bisa mengubah wujud limbah. Kalau bakterinya sedikit, proses penguraian pun jadi melambat. Tahu nggak sih, penggunaan bahan kimia atau sabun antibakteri untuk membersihkan klosetlah yang jadi salah satu penyebab berkurangnya bakteri dalam septic tank. Makanya, jangan sering-sering menyiram kloset dengan sabun pembersih.

BACA JUGA:Jangan Sampai Septic Tank di Rumah Meledak, Perhatikan Hal Berikut untuk Pencegahan

5. Buang sampah di kloset

Sampah ini bisa berupa tisu, rambut, logam, karet, dan banyak lainnya. Khusus buat cewek, baiknya jangan buang pembalut di kloset sebab bisa menyebabkan sumbatan yang serius. Selain bisa menyebabkan septic tank cepat penuh, sampah bisa juga membuat sumbatan lubang kloset sehingga tinja tidak bisa tersiram dengan baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: