Amalkan 6 Doa Pelunas Utang Ini, Rezeki Akan Datang dari Arah Tak Terduga
Amalkan 6 Doa Pelunas Utang Ini, Rezeki Akan Datang dari Arah Tak Terduga--
Maka dengan memohon pertolongan Allah yang Maha Pengasih, seseorang berharap dapat terlepas dari hutang dan mencapai kemandirian finansial. Doa lancar rezeki dan terbebas dari utang ini mengajarkan bahwa hanya dengan bantuan Allah, seseorang dapat mengatasi masalah keuangan dengan cara yang tak terduga, sehingga memberikan kemudahan dalam membayar utang.
Doa Kedua
Dalam buku yang berjudul "Kumpulan Doa Mustajab Pembuka Pintu Rezeki" yang ditulis oleh KH Sulaeman Bin Muhammad Bahri, terdapat doa yang ditujukan untuk memohon kelancaran rezeki dan terlepas dari hutang dengan cara yang tak terduga. Doa ini berfokus pada permohonan kepada Allah agar diberikan rezeki yang halal dan berlimpah, sehingga seseorang dapat melunasi utangnya tanpa kesulitan atau kemelaratan.
اَللهُمَّ اِنِّىْ اَسْأَلُكَ اَنْ تَرْزُقَنِىْ رِزْقًا حَلاَلاً وَاسِعًا طَيِّبًا مِنْ غَيْرِ تَعَبٍ وَلاَمَشَقَّةٍ وَلاَضَيْرٍ وَلاَنَصَبٍ اِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَىْءٍ قَدِيْرٌ
Allahumma innii as'aluka antarzuqunii rizqan halaalan waasi'an thayyiban min ghairi ta'abin walaa musyaqqotin walaa dhairin wala nashabin innaka 'alaa kulli syai'in qadiir
Artinya:
"Ya Allah, aku minta kepada-Mu akan pemberian rezeki yang halal, luas, baik tanpa repot, dan kemelaratan dan tanpa keberatan dan sesungguhnya Engkau maha atas segala sesuatu."
BACA JUGA:Nabi Sulaiman Terkenal Kaya, Ini 4 Doa agar Bergelimang Harta Seperti sang Nabi
Dalam doa lancar rezeki dan terbebas dari utang ini isinya, seseorang memohon kepada Allah untuk memberikan rezeki yang baik dan tidak menyusahkan, serta tidak menimbulkan kesulitan atau beban yang berarti. Seseorang memiliki keyakinan bahwa hanya Allah yang memiliki segala kekuasaan dan kemampuan untuk memberikan rezeki dengan cara yang tidak terduga.
Doa Ketiga
Dalam buku berjudul "Kumpulan Doa Pembuka Rezeki" oleh Fayumi Al-Maliki, doa lancar rezeki dan terbebas dari utang ini mencerminkan rasa kesadaran dan ketundukan seseorang kepada Allah dalam hal rezeki. Dalam doa ini, seseorang memohon agar Allah memberikan rezeki yang halal, yang berarti rezeki yang diperoleh dengan cara yang sesuai dengan ajaran-Nya.
اللهُمَّ اكْفِنِي بِحَلالِكَ عَنْ حَرَامِكَ، وَأَغْنِنِي بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ
Allahummakhfinii bihalaalika 'an haraamaika wa aghninii bifadhika 'amman siwaka
Artinya:
"Ya Allah, cukupilah aku dengan rezeki-Mu yang halal sehingga aku terhindar dari rezeki yang haram dan perkayalah aku dengan karunia-Mu, sehingga aku tidak meminta kepada selain-Mu."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: