Iklan dempo dalam berita

Di Bukit Ini Yajuj dan Majuj Terkurung Menurut Sebagian Orang, Lokasinya di Perbatasan Dua Negara

Di Bukit Ini Yajuj dan Majuj Terkurung Menurut Sebagian Orang, Lokasinya di Perbatasan Dua Negara

Lokasi yajuj majuj terkurung menurut kepercayaan sebagian orang--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Walaupun diyakini akan terjadi, namun sampai sekarang belum ada yang bisa memastikan tempat Yajuj dan Majuj terkurung oleh tembok Zulqarnain.  

Banyak tempat yang disebut-sebut lokasi terkurungnya Yajuj dan Majuj. Salah satunya bukit yang berada di Pegunungan Kaukasus dengan nama Qawqaz, sering dikaitkan dengan lokasi persembunyian Yajuj Majuj. 

Sudah banyak yang tahu bahwa Yajuj Majuj ini merupakan sebuah bangsa barbar yang sebelumnya telah banyak melakukan kerusakan di muka bumi. 

Yajuj Majuj saat berhadapan dengan Raja Zulqarnain, mereka akhirnya dikurung di sebuah tembok yang dibuat dari besi dan tembaga. 

BACA JUGA:Walaupun Sangat Kuat, Dajjal Akhirnya Tetap Binasa, Lokasinya di Daerah Ini

Menurut ajaran agama Islam, kelak ketika semakin dekatnya hari kiamat, Yajuj Majuj akan terbebas dan sekali lagi melakukan kerusakan di muka bumi.  

Seiring waktu, cukup banyak orang yang berteori tentang tembok yang digunakan untuk mengurung kaum barbar ini. 

Dari sekian banyak pandangan, salah satu yang cukup populer adalah bukit qawqaz atau pegunungan kaukasus yang disinyalir sebagai tempat pengurungan Yajuj Majuj. 

Pegunungan kaukasus merupakan pembatas alami antara Rusia Selatan dan Georgia yang terbentang sepanjang 1.200 km. 

Salah satu keunikan yang dimiliki pegunungan ini adalah bentuknya yang mirip tembok besar dan kokoh.  

Dengan ketinggian lebih dari lima ribu kaki, bukit qawqaz membentang antara Laut Hitam dan Laut Kaspia. 

Kemudian, keistimewaan lain yang dimiliki pegunungan ini adalah secara historis hanya ada satu jalur masuk alami, yaitu lembah sempit dengan dinding yang sangat tinggi di kedua sisinya.  

BACA JUGA:Penuh Gejolak, Ini Prediksi Keuangan hingga Karier Shio Monyet di Tahun Kelinci 2023

Secara langsung hal tersebut semakin memperlihatkannya mirip tembok untuk mengurung Yajuj Majuj. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: