Iklan dempo dalam berita

Band Gigi dan Ratu Ambyar ke Kepahiang, Catat Tanggal Konsernya

Band Gigi dan Ratu Ambyar ke Kepahiang, Catat Tanggal Konsernya

Pesta rakyat hut ke-19 Kab. Kepahiang--

KEPAHIANG, RBTVCAMKOHA.COM - Anda penggembar Band Gigi atau Yeni Inka? pastikan anda malam Minggu atau Sabtu malam hadir di Kabupaten Kepahiang. 

BACA JUGA:Oknum ASN dan WIL Digerebek Punya Pasangan Sah, Sering Bekurung Sampai Menjelang Subuh

Artis papan atas di Indonesia itu akan menggelar konser, menghibur masyarakat. Tidak hanya untuk warga Kepahiang, namun seluruh warga Provinsi Bengkulu. 

BACA JUGA:50 Warga Belum Ambil Bantuan PKH, Batas Pencairan hingga 9 Januari

Gigi adalah grup musik pop rock Indonesia. Gigi dibentuk oleh Dewa Budjana. Pada awalnya grup musik ini terdiri atas Armand Maulana sebagai vokalis, Thomas Ramdhan sebagai bassis, Dewa Budjana sebagai gitaris, Ronald Fristianto sebagai drummer, dan Aria Baron sebagai gitaris.

BACA JUGA:BLT Balita Segera Cair, Cek Keluarga dan 6 Kategori Lain yang Menerima Rp 3 Juta

Sedangkan Yeni Inka adalah pedangdut yang lagi naik daun. Pedangdut berjuluk Ratu Ambyar dari Blora ini juga anggota Bhayangkari. Dia dipersunting oleh seorang polisi bernama Khrisna Sakti pada Oktober 2022. 

BACA JUGA:Punya Anak 0-6 Tahun, Daftar BLT Balita Dapat Rp 3 Juta, Ini Caranya

Dilihat dari kolong biografi akun YouTube milik Yeni Inka, disebutkan penyanyi dangdut asal Blora itu berhasil membuat penonton baper karena suaranya saat membawakan lagu-lagu milik penyanyi terkenal. Salah satunya yakni lagu milik penyanyi legendaris Didi Kempot

Band Gigi dan Yeni Inka hadir di Kepahiang, diundang Pemkab Kepahiang. Mereka akan mengisi malam hiburan rakyat dalam rangka HUT Kabupaten Kepahiang ke-19.

BACA JUGA:Gubernur Rohidin Serahkan Bantuan Gedung untuk Warga Cianjur

"Untuk pesta rakyat, Pemkab Kepahiang mengundang grup band legendaris Gigi. Kemudian ada juga artis dangdut Yeni Inka. Mereka akan konser Sabtu malam nanti," Sekkab Kepahiang, Hartono.

Tentu saja Band Gigi sudah tidak asing lagi. Band ini sudah sangat melegenda di tanah air. Penggemarnya juga banyak di Provinsi Bengkulu.

Beberapa hits band Gigi seperti lagu 11 Januari, Facebook, Andai, Yayayaya dan Nakal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: