Tungau Merah, Si Kecil Pengganggu Tanaman Kelapa Sawit, Ini Dampak yang Perlu Diwaspadai

Tungau Merah, Si Kecil Pengganggu Tanaman Kelapa Sawit, Ini Dampak yang Perlu Diwaspadai--
Tungau merah dewasa memiliki tubuh yang panjang menyerupai serangga. Panjang tubuh berkisar 205-255 mm dengan lebar 36-52 mm. Tubuhnya berwarna putih dan saat hama ini ada di daun akan menyerupai abu bekas bakaran. Tungau jenis ini memiliki dua pasang kaki yang berbulu panjang, untuk jenis yang betina dapat bertelur hingga 200 butir pada kondisi yang memadai.
Daur Hidup Tungau Merah
Tungau betina umumnya meletakkan telurnya pada tanaman kelapa sawit muda. Setelah bertelur, tungau akan melewati masa fase nimfa sebanyak dua kali. Apabila fase nimfa sudah selesai, tungau ini bisa tumbuh hingga fase imago.
BACA JUGA:7 Kiat Efkektif Memelihara Sawit Agar Berbuah Banyak, Salah Satunya Pengendalian Gulma
Hal unik dari siklus hidup hama ini yaitu saat fase telur. Ketika fase telur, telur akan menyesuaikan diri dengan perkembangan tanaman kelapa sawit.
Jika keberadaan tungau sudah terdeteksi sejak persemaian benih, besar kemungkinan pertumbuhan tanaman kelapa sawit terganggu, bahkan dapat mengalami gagal panen.
Serangan Tungau Merah
Hama tungau berkembang sangat pesat saat musim kemarau. Tungau merah biasanya menyerang pada tahap persemaian, sehingga merusak benih kelapa sawit.
BACA JUGA:Ini Urutan Pemupukan Kelapa Sawit Agar Cepat Berbuah, Dari Pembibitan Hingga Buah Pertama
Bagian tanaman kelapa sawit yang diserang yaitu daun. Daun menjadi habitat yang cocok sekaligus sumber makanannya.
Cairan pada tulang anak daun menjadi makanan pokok tungau dan mengakibatkan warna daun berubah menjadi kecoklatan. Sebelum daun berubah warna, serangan jenis tungau ini akan meninggalkan bekas luka pada daerah yang diserang terlebih dahulu.
BACA JUGA:Pahami Baik-baik, Ini Urutan Pemupukan Kelapa Sawit Agar Cepat Berbuah Lebat
Tentu saja serangan tungau dapat menjalar pada tanaman kelapa sawit lainnya.
Ada 3 macam penyebaran tungau, antara lain:
1. Penyebaran secara alami
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: