Iklan RBTV Dalam Berita

8 Amalan yang Mendatangkan Syafaat dari Rasulullah SAW di Hari Kiamat, Terbebas dari Api Neraka

8 Amalan yang Mendatangkan Syafaat dari Rasulullah SAW di Hari Kiamat, Terbebas dari Api Neraka

8 Amalan yang Mendatangkan Syafaat dari Rasulullah SAW di Hari Kiamat, Terbebas dari Api Neraka--

Memperbanyak sujud juga menjadi salah satu amalan yang mendatangkan syafa’at selanjutnya. Maksud dari memperbanyak sujud ialah senantiasa melaksanakan shalat wajib serta teguh pendirian dalam mengerjakan shalat sunnah.

Selain sujudnya shalat wajib dan shalat sunnah, ternyata sujud tilawah ketika membaca ayat-ayat sajadah dan sujud syukur termasuk dalam sujud yang mendatangkan syafa’at dari Rasulullah SAW. Beliau bersabda:

Dari Rabi’ah bin Ka’ab al Aslami, dia berkata: “Aku pernah bermalam bersama Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam, lalu aku mendatangi beliau sambil membawa air untuk wudhu’ beliau. Kemudian beliau berkata kepadaku,’Mintalah’. Aku berkata,’Aku minta untuk dapat menemanimu di surga,’ kemudian beliau berkata, ‘Atau selain itu?’ Aku berkata,’Itu saja’. Lalu beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

BACA JUGA:Ini Amalan Doa dan Sholawat agar Bisa Bermimpi dengan Nabi Muhammad, Mudah-mudahan Terkabul

“Tolonglah aku atas dirimu dengan banyak bersujud” (HR Muslim, no.489, 226).

Tidak hanya akan memperoleh syafa’at dari Rasulullah SAW. Ternyata orang yang memperbanyak sujud selama hidupnya juga akan mendapatkan syafa’at dari para malaikat. Dalam hadits Shahihain, Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda:

“Apabila Allah telah selesai memutuskan diantara hamba-hambanya, dan Allah ingin mengeluarkan hamba-hambanya yang terjatuh ke Neraka bagi hamba yang bersaksi bahwa tiada Tuhan yang berhak disembah kecuali hanya kepada Allah (maksudnya Ahli Tauhid), Allah Pun memerintahkan para malaikat-Nya untuk mengeluarkan hamba-hamba yang menyembah kepada Allah Subhanahu Wata’ala, maka para malaikat mengeluarkan mereka dari Neraka. Malaikat mengetahui tanda-tandanya dari bekas-bekas sujud dari anggota badannya. Dan Allah juga telah mengharamkan api neraka untuk tidak memakan bekas-bekas sujud dari anggota badan para hambanya. (Shahih, HR. Bukhari (7437), Muslim (182)).

BACA JUGA:Islam Melarang Melukis atau Menggambar Wajah Nabi Muhammad, Kenapa? Ini Alasannya

7. Membaca al Qur`an, Mentadabburi Nya, dan Mengamalkan Isinya

Amalan selanjutnya yaitu membaca Al-Qur’an, mentadabburinya dan mengamalkan isinya. Amalan Al-Qur’an tersebut akan mendatangakan syafa’at bagi mereka yang sungguh-sungguh dalam membaca, memahami dan mengamalkannya. Dari Abi Umamah bahwasannya dia mendengar Rasulullah SAW bersabda :

“Bacalah al Qur`an. Sesungguhnya al Qur`an akan datang pada hari Kiamat sebagai pemberi syafa’at bagi sahabatnya…” (HR Muslim, no.804).

8. Tinggal di Madinah, Sabar Terhadap Cobaan Nya, dan Wafat Disana

Amalan terakhir yang mendatangkan syafa’at dari Rasulullah SAW adalah tinggal di Madinah, sabar terhadap cobaan nya dan wafat di sana. Hal ini telah dijanjikan oleh Rasulullah SAW dalam sabdanya. Beliau bersabda:

BACA JUGA:Keistimewaan Usia 40 Tahun, Wahyu Pertama yang Diterima Nabi Muhammad SAW

“Tidaklah seseorang sabar terhadap kesusahannya (Madinah) kemudian dia mati, kecuali aku akan memberikan syafa’at padanya, atau menjadi saksi baginya pada hari Kiamat. Jika dia seorang muslim,” (HR Muslim, no.1374, 477; dari Abu Sa’id al Khudri).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: