Punya Tema Persahabatan, 8 Rekomendasi Drama Korea Ini Cocok Untuk Tontonan Remaja dan Pelajar
Drama Korea yang layak ditonton remaja dan kalangan pelajar--Foto istimewa
5. How To Buy A Friend
Dan drama Korea How To Buy A Friend sudah tayang pada tahun 2020. Drama ini menceritakan tentang persahabatan antara dua siswa yang memiliki kehidupan yang berbeda, yang satu memiliki hidup biasa dengan gemar menulis sebuah puisi dan satu lagu merupakan siswa yang gemar dengan perkelahian.
6. Boys Flight
Cerita dalam drama Boys Flight ini berbeda dari kisah remaja lainnya. Drama Boys Flight yang tayang pada Maret 2022 ini menampilkan cerita tentang remaja yang menemukan ladang yang dipenuhi dengan mariyuana atau ganja di sebuah pedesaan.
Diceritakan bahwa, ada seorang gadis berusia 18 tahun yang tumbuh sebagai alat transportasi narkoba oleh orang tuanya. Karakter dengan banyak cerita ini akan membuat penonton akan terbawa suasana dengan ceritanya.
7. Love Revolution
Love Revolution menceritakan sebuah sekolah menengahnya yang baru, ada sosok Gong Joo Young jatuh cinta pada Wang Ja Rim yang terkenal cantik namun angkuh. Terlepas dari sikap Ja Rim yang dingin, Joo Young berusaha keras dengan mencoba berbagai cara untuk memenangkan hatinya.
8. Twenty Five Twenty One
Rekomendasi drama korea bertema sekolah terbaik lainnya adalah Twenty Five Twenty One. Drakor ini merupakan drakor terbaru yang tayang tahun 2022. Twenty Five Twenty One mengisahkan tentang seorang atlet Anggar bernama Na Hee-Do. Sejak kecil ia sudah berlatih Anggar dan bermimpi menjadi atlet nasional terbaik.
Ada salah satu atlet favoritnya yakni bernama Ko Yu-Rim. Na Hee-Do kemudian pindah ke sekolah Ko Yu-Rim dan tergabung dalam pelatihan yang sama. Di sini juga mengisahkan Back Yi-Jin yang merupakan anak seorang pejabat. Namun krisis ekonomi yang tengah terjadi di negara tersebut membuat kehidupan Back Yi-Jin berubah drastis. Ia berjuang menghidupi dirinya sendiri dan menyatukan keluarga yang terpisah.
Drakor ini bukan hanya menyajikan kisah cinta romantis, melainkan juga perjuangan para anak muda yang berusaha menggapai impian mereka dengan berbagai keterbatasannya.
(Putri Nurhidayati)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: