Iklan RBTV Dalam Berita

Jangan Sampai Salah, Ini 10 Jurusan Kuliah Paling Banyak Peluang Jadi PNS

Jangan Sampai Salah, Ini 10 Jurusan Kuliah Paling Banyak Peluang Jadi PNS

Jurusan kuliah dengan peluang terbesar menjadi PNS--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Jangan sampai salah, ini 10 jurusan kuliah paling banyak peluang jadi PNS.

Pegawai Negeri Sipil (PNS) adalah seorang pekerja yang dipekerjakan oleh pemerintah di tingkat nasional, provinsi, atau daerah dengan status kepegawaian yang diatur oleh undang-undang dan peraturan yang berlaku. 

PNS biasanya bertugas untuk memberikan pelayanan publik, menjalankan kebijakan pemerintah, serta menjaga stabilitas dan kelancaran pelayanan di berbagai sektor administrasi publik.

BACA JUGA:Segini Bunga dan Angsuran Pinjaman Online BCA Rp 65 Juta, Ini Cara Simpel Pengajuannya Langsung Cair

Lalu kuliah jurusan apa yang paling banyak peluang jadi PNS?

1. Jurusan Ilmu Kearsipan

Jurusan bidang Sosial dan Humaniora atau Soshum membuka 599 posisi. Posisi yang dibutuhkan dalam seleksi CPNS ini sebagai arsiparis.

Lulusan jurusan Ilmu Kearsipan memiliki berbagai peluang karir di berbagai sektor, termasuk pemerintahan, lembaga pendidikan, perusahaan, organisasi nirlaba, dan institusi budaya.

2. Jurusan Pendidikan

Salah satu profesi di PNS yang berkaitan dengan jurusan pendidikan adalah guru. Bahkan, profesi guru menjadi salah satu profesi yang selalu dibutuhkan di Indonesia.

BACA JUGA:iPhone 16, Ini Bocoran Spesifikasi dan Fiturnya, Jadwal Rilis Dalam Waktu Dekat

Maka, banyak lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) seperti Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru untuk lulusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

3. Jurusan Kesehatan

Jurusan selanjutnya adalah Jurusan Kesehatan untuk posisi Administrator Kesehatan Ahli Pertama. Selain itu ada juga profesi dokter, perawat hingga bidan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: