Dapat Jatah Rp 7,5 miliar, Pemkot Mulai Perbaiki Jalan Ratu Agung Hingga Sedap Malam
Dapat Jatah Rp 7,5 miliar, Pemkot Mulai Perbaiki Jalan Ratu Agung Hingga Sedap Malam--
BENGKULU,RBTVCAMKOHA.COM- Pemerintah kota Bengkulu melalui Dinas Pupr Kota memulai pekerjaan perbaikan ruas jalan di kawasan sekitar Mesjid At Taqwa hingga Penurunan. Perbaikan jalan di lakukan di kawasan Jalan Ratu Agung hingga depan Grage Hotel, Jalan Fatmawati, Jalan Puteri Gading Cempaka, hingga Jalan Sedap Malam.
BACA JUGA:Jalan di Danau akan Ditutup, Pemprov Segera Ajak Warga Bertemu
Dikatakan Kabid Bina marga Dinas Pupr kota Bengkulu, Deny saputra, pekerjaan ruas jalan ini dikerjakan dalam satu paket dengan alokasi anggaran Rp 7,5 miliar.
"Pemerintah Kota menargetkan perbaikan jalan dikawasan ini ditargetkan tuntas dikerjakan dalam 3 bulan kedepan," ujar Deny Saputra.
BACA JUGA:Perbaikan Jalan Hibrida Dimulai, Dewan Apresiasi Respon Pemkot
Sementara itu, bagi masyarakat yang melewati ruas jalan ini diharapkan dapat memaklumi jika ada pekerjaan perbaikan jalan yang dilakukan Pemerintah Kota Bengkulu berharap dengan perbaikan jalan di kawasan ini, sejumlah lubang yang kerap menganggu pengendara tidak ditemukan lagi karena jalan sudah mulus dilakukan hotmix.
BACA JUGA:Sebelum Ramadhan, Ruas Jalan Ahmad Yani Kota Manna Sudah Diperbaiki
VERDI DWIANSYAH
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: