Doa untuk Suami yang Sedang Bekerja Mencari Nafkah, InsyaAllah Selalu Dilindungi Allah SWT
Doa istri untuk suami yang sedang bekerja--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Doa untuk suami yang sedang bekerja mencari nafkah agar hati tetap tenang dan suami tetap terjaga serta dilindungi Allah Swt.
Berdoa untuk suami adalah suatu amal yang dianjurkan dan sangat mulia bagi setiap istri. Lebih dari itu, doa yang dipanjatkan oleh seorang istri untuk suaminya memiliki keistimewaan yang tak terhingga di sisi Allah SWT.
Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi, disebutkan, "Sesungguhnya doa yang segera dikabulkan adalah doa seorang istri kepada suaminya yang tidak berada di tempat yang sama atau saling berjauhan."
Hadis tersebut menegaskan bahwa doa istri untuk suaminya memiliki kekuatan yang luar biasa, terutama ketika keduanya berpisah jarak.
Dalam momen-momen tersebut, doa istri menjadi sarana utama untuk menyatukan hati keduanya di hadapan Allah SWT.
Doa seorang istri bukan hanya sekadar permohonan untuk keselamatan dan keberkahan bagi suaminya, tetapi juga merupakan ungkapan kasih sayang dan dukungan dalam menjalani peran sebagai kepala keluarga.
Doa untuk Suami yang Sedang Bekerja Ilustrasi Doa untuk Suami yang Sedang Bekerja (Freepik) Salah satu hal yang bisa dilakukan seorang istri ketika suaminya sedang bekerja adalah mendoakannya.
Istri bisa mengirimkan doa-doa agar hatinya tetap tenang dan agar suami tetap terjaga dan dilindungi Allah SWT.
Doa untuk suami yang sedang bekerja penting dilakukan agar rezeki yang diperoleh berasal dari pekerjaan yang halal.
Dikutip dari buku Kumpulan Doa Mustajab Pembuka Pintu Rezeki oleh KH Sulaeman, berikut doa untuk suami yang sedang bekerja dan mencari nafkah.
1. Doa untuk Suami agar Diberi Kemudahan Rezeki
Allahumma innii as aluka an tarzuqanii rizqan halaalan waasi'an thayyiban min ghairita'abin wala masyaqqatin walaa dhoirin wa laa nashabin innaka 'alaa kulli syai in qadiir.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: