Iklan RBTV Dalam Berita

Sebelum Beli, Pahami Dulu Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Motor Listrik

Sebelum Beli, Pahami Dulu Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Motor Listrik

Sebelum Membeli, Pahami Dulu Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Motor Listrik--

Dibandingkan dengan motor konvensional, motor listrik menggunakan komponen yang lebih sedikit.

Pemilik motor listrik tidak perlu mengganti oli atau mengganti busi secara rutin.

Pemilik motor listrik juga tidak perlu membersihkan filter oli atau filter udara.

BACA JUGA:5 Sepeda Motor Listrik Paling Murah, Harga Mulai dari Rp 2 Jutaan

2. Torsi Instan

Kelebihan berikutnya dari motor listrik ialah karakteristiknya yaitu torsi puncak yang bisa langsung didapat pada saat tuas akselerator diputar.

Hal ini cukup berbeda dengan motor konvensional yang torsi tertingginya baru bisa dicapai pada putaran mesin tertentu.

Namun, hal yang perlu diingat bahwa tidak berarti semua motor listrik memiliki tarikan yang sangar.

Terutama untuk motor-motor listrik murah yang lebih condong pada penggunaan jarak dekat. Torsi yang dimilikinya tidak seberapa besar sehingga tarikannya kadang malah terasa kurang responsif.

BACA JUGA:Apakah Aman Berkendara Motor Listrik saat Hujan? Yuk, Cek Jawabannya di Sini dan Tips Berkendara saat Hujan

3. Tidak Berisik

Mesti diakui bahwa hal ini masih menjadi perdebatan di kalangan penggemar kendaraan roda dua

Di satu sisi, ada anggapan bahwa suara knalpot — dalam volume yang wajar — memiliki peran positif pada aspek keselamatan.

Sebabnya suara yang dikeluarkan ikut meningkatkan kesadaran penggunaan jalan lain terhadap keberadaan sebuah sepeda motor.

BACA JUGA:Apakah Aman Berkendara Motor Listrik saat Hujan? Yuk, Cek Jawabannya di Sini dan Tips Berkendara saat Hujan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: