Iklan dempo dalam berita

Bolehkah Wanita Hamil Melayat Orang Meninggal? Begini Hukumnya Menurut Islam

Bolehkah Wanita Hamil Melayat Orang Meninggal? Begini Hukumnya Menurut Islam

Bolekah wanita hamil melayat orang meninggal?--

Pendapat ini juga didukung oleh pernyataan ulama Indonesia Buya Yahya. Dalam video di YouTube Buya Yahya yang diunggah pada 2023 lalu, tidak ada larangan bagi ibu hamil untuk bertakziah, asalkan waktunya sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan syariat.

Melayat dapat dilakukan sebelum orang yang meninggal dunia dimakamkan sampai 3 hari setelahnya. Umat Muslim dilarang untuk bertakziah jika sudah lewat tiga hari karena akan membuat keluarga yang ditinggalkan kembali berduka.

BACA JUGA:Bolehkah Mengucapkan Assalamualaikum Kepada Non Muslim? Begini Kata Buya Yahya

Dalil bertakziah bagi setiap Muslim tercantum dalam hadits yang diriwayatkan Amr bin Hazm. Rasulullah bersabda,

“Tidaklah seorang Mukmin bertakziah kepada saudaranya yang terkena musibah kecuali Allah akan memakaikan pakaian kemuliaan kepadanya di hari kiamat.” (HR Ibnu Majah dan Baihaqi).

Selain mendapatkan pahala dan kemuliaan dari Allah, bertakziah juga akan membuat seseorang mengingat kematian. Hal itu diharapkan dapat menambah motivasi seseorang untuk meningkatkan keimanan agar menjadi bekal di akhirat.

BACA JUGA:7 Cara Mudah Hilangkan Bau Apek Pakaian di Lemari, Cukup Gunakan Bahan Alami

Adab Melayat dalam Islam

Melayat orang meninggal atau takziyah tidak hanya datang dan menyampaikan ucapan belasungkawa saja, namun juga harus mendoakan dan membacakan ayat-ayat Alquran. Selain itu, seorang Muslim juga dianjurkan untuk mengikuti adab-adab takziyah sesuai syariat.

Dirangkum dari Buku Pegangan Guru Akidah Akhlak Kelas XI untuk Madrasah Aliyah Semester Genap yang ditulis Marliah, berikut ini adab melayat yang perlu diperhatikan setiap Muslim:

1. Memberikan dukungan kepada keluarga almarhum dengan kalimat yang menenangkan dan menghibur.

2. Menggunakan pakaian yang sopan dan tidak berdandan secara berlebihan

3. Berbicara dengan suara pelan, tidak bercanda, atau marah-marah selama berada di rumah duka

4. Membaca Surat Yasin dan mendoakan orang yang telah meninggal agar dosanya diampuni dan amal ibadahnya diterima Allah SWT

5. Meringankan beban keluarga orang yang meninggal dengan menyumbang sejumlah uang jika memiliki cukup rezeki

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: