Cara Mudah Cek Pajak Motor, Bisa Melalui Handphone, Begini Caranya
Cara cek pajak motor melalui handphone--
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Cara mudah cek pajak motor, bisa melalui handphone, begini caranya.
Setiap pemilik kendaraan punya kewajiban untuk membayar pajak. Ada beberapa manfaat pajak kendaraan bermotor yang membuat para pemilik mobil wajib melakukannya. Membayar pajak tepat waktu akan menghindarkan kamu dari beban keterlambatan membayar pajak.
BACA JUGA:Ini Daerah yang Melaksanakan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor Juni 2024
Umumnya, pengecekan pajak kendaraan bermotor bisa dilakukan dengan melihat Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Meski begitu, biaya yang harus dibayarkan bisa bertambah apabila terlambat membayar pajak.
Selain melihat STNK, pengecekan pajak kendaraan saat ini sudah bisa dilakukan secara online melalui HP.
Sebelum melakukan cek pajak kendaraan, wajib pajak perlu menyiapkan dokumen yang dibutuhkan, seperti nomor polisi (nopol), nomor mesin, dan nomor rangka yang tercantum di STNK.
Kemudian untuk cara cek pajak kendaraan lewat HP, lakukan langkah-langkah berikut untuk mengecek pajak kendaraan bermotor kamu lewat Hp. Bisa pilih cara yang sesuai dengan kebutuhanmu.
BACA JUGA:Bukan Hanya Masyarakat, Ini Manfaat Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor bagi Pemerintah
1. Cara cek pajak motor di aplikasi SIGNAL lewat Hp
SIGNAL adalah samsat digital nasional, sebuah aplikasi untuk memudahkan masyarakat membayar pajak kendaraan bermotor secara aman dan mudah. Berikut ini cara cek pajak motor via aplikasi SIGNAL.
- Install aplikasi SIGNAL di Google Play Store.
- Kalau aplikasinya sudah kamu install, pilih wilayah kendaraan bermotor kamu.
- Masukkan nomor kendaraan.
- Setelah itu, di situ akan muncul tampilan informasi lengkap mengenai biaya hingga tanggal jatuh tempo pembayaran pajak kamu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: