Iklan dempo dalam berita

Ibadah Haji Wukuf di Arafah 2024, Ini Makna Penting Selama Wukuf di Arafah

Ibadah Haji Wukuf di Arafah 2024, Ini Makna Penting Selama Wukuf di Arafah

Ibadah Haji Wukuf di Arafah 2024--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COMIbadah haji Wukuf di Arafah 2024, ini makna penting selama wukuf di Arafah.

Pada Kamis, 15 Juni 2024, umat Islam dari seluruh penjuru dunia tengah melaksanakan salah satu rukun haji yang paling sakral dan penting, yaitu Wukuf di Padang Arafah.

BACA JUGA:Soal Pemerintah Bakal Berikan Bansos Untuk Korban Judi Online, Ternyata Ini Alasannya

Wukuf di Arafah merupakan momen puncak dalam pelaksanaan ibadah haji, di mana jutaan jamaah berkumpul di Padang Arafah, sekitar 20 kilometer di sebelah timur kota Mekah, Arab Saudi, untuk melaksanakan ibadah ini.

Secara harfiah, wukuf berarti berhenti atau berdiam diri. Dalam konteks ibadah haji, wukuf dilaksanakan pada tanggal 9 Dzulhijjah.

Rasulullah SAW bersabda, "Haji itu adalah wukuf di Arafah," yang menunjukkan bahwa wukuf merupakan inti dari seluruh rangkaian ibadah haji. Tanpa melaksanakan wukuf, haji seseorang tidak dianggap sah.

BACA JUGA:Transaksi Judi Online Pakai Dompet Digital Siap-siap Akun Diblokir, Ini Sasaran Utamanya

Oleh karena itu, wukuf di Arafah menjadi momen introspeksi diri dan mendekatkan diri kepada Allah SWT, di mana para jamaah berkumpul untuk berdoa, berzikir, dan memohon ampunan kepada Allah SWT.

Proses Pelaksanaan Wukuf di Arafah
Pelaksanaan wukuf dimulai setelah waktu dzuhur pada tanggal 9 Dzulhijjah dan berakhir ketika matahari terbenam pada hari yang sama.

Para jamaah haji dianjurkan untuk berada di Padang Arafah sebelum waktu dzuhur agar dapat melaksanakan shalat dzuhur dan ashar secara berjamaah dengan cara jama’ taqdim dan qashar (digabung dan dipendekkan).

BACA JUGA:Punya Berbagai Keunggulan, Begini Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A35 5G

Setelah melaksanakan shalat, para jamaah akan melakukan dzikir, doa, membaca Al-Qur’an, dan beristighfar dengan penuh kekhusyukan.

Tidak ada ritual khusus selain berdiam diri, berdoa, dan mengingat Allah. Pada saat wukuf, suasana Padang Arafah dipenuhi oleh lautan manusia yang berserah diri, memohon ampunan, dan mengharap ridha Allah SWT.

BACA JUGA:Samsung Galaxy S24 Ultra 5G, Begini Spesifikasi dan Harga Terbaru Juni 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: