Iklan dempo dalam berita

Mau Mulai Bisnis, Tapi Bingung Mau Mendirikan PT atau CV untuk Badan Usaha, Ini Penjelasannya

Mau Mulai Bisnis, Tapi Bingung Mau Mendirikan PT atau CV untuk Badan Usaha, Ini Penjelasannya

Tapi Bingung Mau Mendirikan PT atau CV untuk Badan Usaha--

Memilih PT dapat meningkatkan kredibilitas dan profesionalisme bisnis Anda. PT lebih dipercaya dalam berpartisipasi dalam tender yang diselenggarakan oleh perusahaan swasta maupun negeri. 

PT merupakan entitas yang berdiri sendiri dan terpisah dari pemiliknya, sehingga lebih memiliki kredibilitas tinggi. 

Selain itu, PT memiliki struktur yang jelas, terdiri atas Direksi, Dewan Komisaris, dan Pemegang Saham, sehingga pengurusan dan pertanggungjawaban lebih jelas dibandingkan CV yang hanya terdiri atas sekutu aktif dan sekutu pasif.

BACA JUGA:Peluang Usaha Bagi Pemula, Bisa Coba Buka Laundry Kiloan, Begini Cara Memulai Bisnisnya

4. Kesempatan Memperoleh Pendanaan Lebih Besar

Modal adalah salah satu aspek penting dalam mengembangkan bisnis. Dengan memilih PT, Anda akan lebih mudah mendapatkan suntikan modal dari investor atau pinjaman dari bank dan lembaga keuangan lainnya. 

PT memiliki aset yang terpisah dari aset pribadi pemiliknya, sehingga jika Anda mengajukan pinjaman, aset yang digunakan sebagai jaminan adalah aset PT, bukan aset pribadi. Hal ini memberi jaminan lebih bagi kreditor dan meningkatkan peluang Anda mendapatkan pendanaan.

BACA JUGA:Jangan Ragu Ikuti Tren, Ini Peluang Usaha Kekinian Modal Kecil Untung Besar, Ini Rincian Modalnya

5. Bidang Usaha Lebih Beragam

Menurut peraturan perundang-undangan di Indonesia, beberapa bidang usaha tidak dapat dijalankan oleh CV. 

Misalnya, untuk menjalankan startup di bidang teknologi finansial seperti peer-to-peer lending, Anda perlu mendirikan badan hukum berupa PT atau koperasi sesuai dengan Pasal 2 ayat (2) Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 77/POJK.01/2016. 

Jadi, jika Anda memutuskan memilih CV, pastikan bidang usaha Anda tidak termasuk yang dilarang dijalankan oleh CV.

Jika tidak, Anda mungkin harus mengubah bentuk usaha dari CV ke PT di kemudian hari, yang tentunya akan merepotkan.

BACA JUGA:Penguasa Air Minum, Segini Biaya Franchise Isi Ulang Air Minum Biru, Peluang Usaha Menjanjikan?

Kekurangan Memilih PT

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: