Usai Bela Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Maarten Paes Langsung Bertolak ke Amerika Serikat
Usai Bela Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Maarten Paes Langsung Bertolak ke Amerika Serikat--foto:ist
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Usai bela timnas-indonesia, kiper naturalisasi Maarten paes langsung Bertolak ke Amerika Serikat, apa alasannya?
Timnas Indonesia meraih dua poin dari dua pertandingan melawan dua langganan Piala Dunia, yakni Australia dan Arab Saudi. Anak asuh Shin Tae-yong untuk sementara duduk di posisi keempat, di bawah Jepang, Arab Saudi, dan Bahrain.
Maarten Paes menjadi bintang utama pada dua laga tersebut. Kegemilangan dan aksi-aksi shot-stopping yang ia lakukan, termasuk ketika menggagalkan eksekusi penalti pemain Arab Saudi jadi sorotan utamanya.
Maarten Paes Langsung Bertolak ke Amerika Serikat
Usai pertandingan yang berakhir imbang tanpa gol tersebut, Maarten Paes masih sempat meluangkan waktu untuk merayakan kemenangan bersama ribuan suporter yang memadati stadion.
Maarten Paes pun terlihat antusias bernyanyi dan melambaikan tangan kepada para pendukung setia Timnas Garuda. Namun, tak lama setelah itu, Paes pamit dan memilih jalur yang berbeda untuk menuju ke bandara.
Bukan dengan bus tim seperti biasanya, Paes memilih transportasi pribadi yang telah disiapkan untuknya.
BACA JUGA:Gus Dur Pernah Prediksi Timnas Indonesia Masuk Piala Dunia 2026, Benarkah?
Dengan pengawalan ketat dari pihak keamanan, kiper berusia 26 tahun ini langsung menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Keputusan Maarten Paes untuk tidak bergabung dengan rombongan tim menuju hotel telah dikonfirmasi oleh manajer tim, Sumardji.
"Maarten Paes memang langsung kembali ke Amerika Serikat," ungkap Sumardji saat dikonfirmasi mengenai alasan di balik kepulangan cepat sang kiper.
Meski waktu bersama timnas kali ini singkat, Maarten Paes telah berhasil mencuri perhatian dengan penampilan gemilangnya.
Sejak debutnya melawan Arab Saudi, kiper kelahiran Belanda ini selalu tampil konsisten dan menjadi benteng yang kokoh bagi Timnas Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: