Iklan RBTV Dalam Berita

Huawei Watch D2 Meluncur Global, Ada Fitur Pemantauan Tekanan Darah

Huawei Watch D2 Meluncur Global, Ada Fitur Pemantauan Tekanan Darah

Fitur dan harga smartwatch Huawei Watch D2--

BACA JUGA:Syarat dan Cara Jualan Online di Aplikasi Gojek, Bikin Bisnis Makin Cuan

Di dalam manset terdapat kantung udara yang dapat mengembang untuk mengukur suhu tubuh pada interval tertentu.

Ia juga dilengkapi dengan fitur pengingat cerdas dan mampu melacak pengukuran tidur di malam hari.

Kantung udara ini mendukung berbagai posisi, seperti berdiri, duduk, setengah berbaring dan dapat melakukan pengukuran internal otomatis saat penggunanya tidur.

Huawei Watch D2 telah menerima persetujuan dari National Medical Products Administration (NMPA) di Tiongkok dan Medical Device Regulation (MDR) di Eropa untuk fitur pemantauan tekanan darah.

BACA JUGA:Penyakit Tulang Rapuh Jangan Dibiarkan, Ini Cara Ampuh Mengobatinya

Selain mampu mengukur tekanan darah, Huawei Watch D2 juga dilengkapi dengan berbagai kemampuan lainnya, seperti menawarkan Analisis EKG Beat-by-Beat, SpO2, denyut jantung, tingkat stress dan pemantauan suhu kulit yang didukung oleh sistem Huawei TrueSense.

Huawei Watch D2 dapat mengukur sembilan indikator tubuh hanya dalam satu ketukan dan dapat melihat hasilnya dalam laporan yang disebut Ikhtisar Kesehatan.

BACA JUGA:Oknum Guru BK SMK Ini Ketahuan, Sering Ajak Siswinya VCS, Modusnya Perbaikan NIlai

Sembilan indikator ini meliputi detak jantung, tekanan darah, SpO2, stres, suhu kulit, EKG, elastisitas pembuluh darah, kesehatan pernapasan dan kesadaran pernapasan saat tidur.

Huawei Watch D2 menjadi jam tangan pintar pertama Huawei yang menyertakan analisis tekanan darah dalam tinjauan kesehatannya.

Pada sisi depan, pengguna akan mendapatkan layar AMOLED berukuran 1,82 inci dengan desain mengambang 2.5D dan didukung dengan teknologi GPS untuk melihat rute langsung di layar.

Jam ini dilengkapi dengan tali fluoroelastomer atau tali kulit berwarna krem untuk tampilan yang stylish.

Huawei Watch D2 tersedia dalam pilihan warna hitam dan emas, serta dibanderol dengan harga €399 atau sekitar Rp. 6,7 juta.

BACA JUGA:Cara Mengetahui Kamu Tulang Keropos atau Tidak, Kenali Gelaja Fisiknya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: