Seorang Pria Terjatuh saat Mendaki Gunung di Tengah Hujan dan Terekam Kamera 360 Derajat, Begini Nasibnya
Viral seorang pria terjatuh dari gunung dan terekam kamera--
Namun, pada saat itu, yang terlintas di pikirannya hanyalah keinginan untuk tetap hidup. "Ketika menghantam pohon, terasa seperti batu keras jatuh. Saya hanya berpikir ‘tak mungkin saya mati’," ujarnya.
Setelah insiden itu, Yang Meng berusaha bangkit meski merasa syok dan kesakitan. Beruntung, ia tidak mengalami cedera serius.
Dalam video lanjutan yang diunggahnya di Douyin (versi China dari TikTok), Yang Meng menjelaskan bahwa ia hanya mengalami luka-luka ringan di tangan dan paha kirinya.
“Saya kira, saya keluar tanpa cedera. Hanya lecet sedikit di tangan kiri dan sayatan kecil di paha. Selain itu, saya baik-baik saja,” ungkapnya sambil tersenyum lega.
BACA JUGA:Lowongan Kerja Terbaru 2024 BUMN PT Pertamina, Tersedia 4 Posisi Daftar Via Online Disini!
Video yang merekam detik-detik jatuhnya Yang Meng ini segera menjadi viral di media sosial. Di Douyin, video tersebut telah disukai lebih dari 280.000 pengguna dan dibagikan hingga 445.000 kali.
Komentar dari pengguna Douyin pun ramai bermunculan, banyak di antaranya yang merasa terkejut sekaligus bersyukur bahwa Yang Meng masih selamat dari insiden mengerikan itu.
Beberapa pengguna bahkan menyebutnya sebagai "orang paling beruntung" karena berhasil selamat berkat pohon yang menghentikan jatuhnya.
Tak hanya berfokus pada sensasi kejatuhannya, Yang Meng juga membagikan refleksi hidup yang ia rasakan setelah kejadian tersebut.
BACA JUGA:8 Kota Terdingin di Indonesia 2024, Ada yang Suhunya Mencapai 26 Derajat Celsius
“Hidup ini sangat singkat, jadi kita perlu menghargai setiap hari. Saya tak akan membiarkan kejadian ini menghambat saya. Malah, hal ini mendorong saya untuk menjelajahi dunia lebih jauh lagi,” tuturnya dengan penuh semangat.
Bagi Yang Meng, pengalaman mendekati kematian ini menjadi pengingat berharga tentang betapa pentingnya menjalani hidup dengan sepenuh hati dan tidak takut untuk terus berpetualang.
Tips Aman Mendaki Gunung di Tengah Cuaca Buruk
Insiden yang dialami oleh Yang Meng bisa menjadi pelajaran penting bagi para pendaki lainnya. Meskipun mendaki gunung adalah kegiatan yang menyenangkan dan menantang, namun cuaca buruk dan persiapan yang kurang dapat meningkatkan risiko terjadinya kecelakaan.
BACA JUGA:Cari Smartwatch Keren? Ini Daftar 5 Smartwatch Terbaik 2024, Desain Kece dan Fitur Canggih
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: