Iklan RBTV Dalam Berita

Masjid Ini Jadi Viral di Indonesia Karena Dapat Rating Dasar di Google Maps, Ada Apa?

Masjid Ini Jadi Viral di Indonesia Karena Dapat Rating Dasar di Google Maps, Ada Apa?

masjid viral di Google Maps--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Viral! salah satu masjid di indonesia ini dapat rating buruk di google maps dari 61 ulasan, mengapa? 

Masjid adalah tempat suci yang digunakan umat Islam untuk beribadah, seharusnya menjadi tempat yang penuh dengan kedamaian dan ketenangan. 

BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Tuntaskan Biaya Pembebasan Lahan Masjid Al-Muttaqien di Rejang Lebong

Namun, baru-baru ini, salah satu masjid di Indonesia, tepatnya Masjid Al-Ikhlas di Jalan Mendungan No.8, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, menjadi sorotan netizen setelah mendapat rating buruk di Google Maps. 

Masjid ini mendapatkan rating 1,8 bintang dari 61 ulasan, yang tentu saja memicu pertanyaan tentang apa yang sebenarnya terjadi.

BACA JUGA:Di Negara Berikut Tidak Ada Masjid, Bagaimana jika Mau Sholat?

Awal Mula Kejadian

Kabar tentang masjid yang mendapatkan rating buruk ini pertama kali menjadi viral setelah diunggah oleh akun TikTok @munaugeo pada Minggu, 22 September 2024. 

Dalam unggahan tersebut, sang pemilik akun bercerita tentang pengalamannya yang tidak menyenangkan saat berada di Masjid Al-Ikhlas. 

Ia mengaku diusir oleh pengurus masjid hanya karena membuka ponsel, suara anak-anak yang dianggap mengganggu, dan pakaiannya yang dinilai tidak sesuai dengan "standar" pengurus masjid.

BACA JUGA:Bangunan Bersejarah di Kota Makassar, Ada Masjid hingga Gereja, Yuk Berwisata Sambil Belajar Sejarah

Ulasan dari TikTok ini kemudian memicu warganet untuk memberikan perhatian lebih pada masjid tersebut, terutama dengan melihat ulasan yang ada di Google Maps. 

Ternyata, banyak pengguna lain yang juga berbagi pengalaman serupa, di mana mereka merasa diperlakukan kurang sopan oleh pengurus masjid. 

Beberapa bahkan menyebutkan bahwa mereka diusir atau ditegur secara kasar oleh pihak pengurus hanya karena hal-hal sepele, seperti membawa anak kecil yang berisik atau membuka ponsel di area masjid.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: