Promo Motor Honda Desember 2024 dari Matic hingga Listrik, Beli Kredit Dapat Potongan Tenor
Promo Motor Honda Desember 2024 --
NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Promo motor Honda Desember 2024, dari matic hingga Listrik.
Kabar gembira! Menyambut akhir tahun, Honda berikan promo potongan harga special Desember 2024 kepada Masyarakat pencinta kuda besi pabrikan Honda ini.
BACA JUGA:Promo Honda Bengkulu di ‘My Desember’ 2024, Dapatkan Potongan Harga Spesial, Catat Tanggalnya
Hal tersebut diadakan PT Wahana Makmur Sejati yang merupakan Main Dealer motor Honda wilayah Jakarta - Tangerang.
Dengan nama 'Year End Spesial Promo', pihaknya menawarkan potongan harga bahkan hingga jutaan rupiah, potongan tenor kredit, hadiah spesial sampai dengan voucher gratis oli. Waw, menarik bukan?
BACA JUGA:Serupa Tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Fitur Honda PCX 2025 dengan Versi Lama
Dilansir dari laman motorplus.com, Division Head of Sales PT Wahana Makmur Sejati, Olivia Widyasuwita mengatakan jika hal ini lantaran Honda yang senantiasa selalu ingin memberikan apresiasi kepada para pelanggan setianya.
"Honda senantiasa memberikan apresiasi kepada pelanggan setianya melalui promo menarik seperti Year End Spesial Promo ini," kata Olivia.
"Kami berharap program ini dapat menjadi solusi terbaik bagi konsumen untuk bisa memiliki motor Honda sekaligus menikmati berbagai keuntungan tambahan yang kami tawarkan," imbuhnya.
BACA JUGA:Warga Geger Temukan Mobil Parkir dengan Sopir Sudah Meninggal Dunia
Diketahui, stidaknya ada 10 motor baru Honda yang mendapatkan penawaran spesial tersebut. Mulai dari motor baru tipe matic sampai listrik, simak daftar promo yang diberikan di bawah ini:
Tipe Matic
1. Honda BeAT
Total hemat sampai dengan Rp 1,2 juta untuk pembelian tunai dan kredit plus potongan tenor 3 kali.
2. Honda Old Scoopy
Potongan harga pembelian tunai sampai dengan Rp 1,7 juta, potongan kredit hingga Rp 1,7 juta plus potongan tenor 3 kali.
BACA JUGA:10 Tempat Wisata Gratis di Jakarta Timur, Liburan Seru Tanpa Menguras Kantong
3. Honda Vario 160
Pembelian kredit total hemat sampai dengan Rp 1,6 juta plus potongan tenor 4 kali.
4. Honda PCX 160
Pembelian tunai mendapat spesial gift berupa jaket exclusive (Syarat dan Ketetuan berlaku), pembelian kredit total hemat sampai dengan Rp 1,9 juta plus potongan tenor 4 kali.
5. Honda ADV 160
Pembelian kredit total hemat s/d Rp 1,8 juta plus potongan tenor 4x.
BACA JUGA:United Resmi Luncurkan Seri C2000 2024 Motor Klasik Ala Skuter Eropa, Segini Harganya
Tipe Sport
6. Honda Sonic 150R
Potongan harga pembelian tunai sampai dengan Rp 2,2 juta, potongan kredit s/d Rp 3,6 juta plus potongan tenor 3 kali.
7. Honda CB150R dan Honda CB150X
Total hemat sampai dengan Rp 6,5 juta.
8. Honda CBR150R
Total hemat sampai dengan Rp 8 juta.
WMS
Selain Honda PCX 160, motor baru CBR150R juga mendapatkan promo.
Tipe EV
9. Honda Icon e
Total hemat untuk sampai dengan Rp 3,3 juta (Syarat dan Ketentuan berlaku).
10. Honda CUV e
BACA JUGA:Serupa Tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Fitur Honda PCX 2025 dengan Versi Lama
Total hemat sampai dengan Rp 11,1 juta dan free 2 power pack charger (Syarat dan Ketentuan berlaku).
Bukan hanya berikan sekedar potongan saja, komitmen untuk manjakan konsumen juga terus dihadirkan lewat voucher gratis oli sebanyak 4 kali yang bisa di dapatkan.
Caranya, cukup dengan melakukan download aplikasi Wahana Honda (WANDA) dan lengkapi data motor (nomor mesin) serta pembayaran cicilan pembelian kredit lancar minimal tiga bulan pertama.
Selain itu, aplikasi WANDA juga dapat memberikan berbagai kemudahan bagi konsumen Honda dalam mengakses layanan dan informasi terkait kendaraan mereka.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: