Tak Tercover Dalam Perekrutan P3K, Ratusan THL Nakes Unjuk Rasa ke DPRD Kaur
Ratusan THL Nakes Kaur demo--
KAUR, RBTVCAMKOHA.COM - Ratusan THL Tenaga Kesehatan (Nakes) dari RSUD dan Puskesmas Kabupaten Kaur melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD Kaur, Senin siang (13/1).
BACA JUGA:5 Rekomendasi Tempat Kuliner di Waduk Cengklik, Kulineran Sambil Menikmati Matahari Terbenam
Dengan membawa spanduk berisi sejumlah tuntutan, para THL ini mengeluhkan tidak tercovernya formasi tenaga kesehatan dalam perekrutan P3K.
Unjuk rasa yang bertepatan dengan pelaksanaan rapat paripurna pengumuman berakhirnya masa jabatan bupati dan wakil bupati kabupaten Kaur, dan rapat paripurna penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih Kaur, hasil pemilihan secara serentak tahun 2024 ini direspon cepat DPRD Kaur untuk memfasilitasi penyampaian keluhan para Nakes.
BACA JUGA:Ini Link dan Cara Daftar SPPI 2025, Bagi yang Lulus Langsung Diangkat Jadi ASN
Dikatakan Korlap aksi Nakes, Ariko Bintara, pihaknya mempertanyakan keberpihakan Pemerintah Daerah terhadap Nakes. Sebab formasi yang dikeluarkan Pmerintah Kabupaten Kaur sangat sedikit.
Ariko menyebut, terdapat 140 THL Nakes yang sudah mengabdikan diri puluhan tahun tidak diutamakan sejak gelombang pertama perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di Kaur.
BACA JUGA:Sebelum Beli, Kenali 6 Ciri-ciri Kampas Motor Palsu Biar Nggak Ketipu
"Kita meminta, untuk Pemerintah Daerah dapat menambah kuota formasi Nakes dan mengutamakan Nakes yang sudah mengabdikan diri tahunan, belasan sampai puluhan tahun," kata Korlap aksi.
Sementara itu, untuk menerima aspirasi dari pengunjuk rasa Senin siang di depan Gedung DPRD Kaur, perwakilan Nakes diberikan ruang untuk melakukan temu bicara bersama anggota DPRD Kaur usai Rapat Paripurna.
Febrianto Romadhan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: