Kasat Reskrim dan Kasat Lantas Polres Bengkulu Selatan Berganti, Doni Ke Polda Muklis Ke Polres

--
BENGKULUSELATAN,RBTVCAMKOHA.COM- Serahterima jabatan (Sertijab) Kasat Lantas dan Kasat Reskrim Polres Bengkulu Selatan resmi dilakukan. Artinya dua PJU Polres Bengkulu Selatan inj telah berganti.
AKBP Florentus Situngkir Kapolres Bengkulu Selatan, memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) di lingkungan Polres Bengkulu Selatan yang dilaksanakan di Aula Wicaksana Laghawa.
BACA JUGA:Yaris Tabrakan dengan Truk Muatan Ayam Potong. Begini Kondisi Sopir dan Penumpangnya
Kedua Pejabat utama Polres Bengkulu Selatan yang diserahterimakan ini adalah, Kasat Reskrim dan Kasat Lantas Polres Bengkulu Selatan.
Kasat Reskrim, sebelumnya dijabat AKP Doni Juniansyah yang dimutasi menjadi Panit 1 Unit 1 Subdit 3 Ditreskrimum Polda Bengkulu. Dan Posisinya digantikan oleh Iptu Muhammad Akhyar Anugerah, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Ratu Agung, Polresta Kota Bengkulu.
BACA JUGA:Kapolres Kepahiang yang Baru Terkesan dengan Penyambutan Personel, Ini Perintah Perdananya
Sementara itu Kasat Lantas Polres Bengkulu Selatan, AKP Dendi Putra dipercaya menjabat PS Kabag SDM Polres Bengkulu Tengah. Untuk posisinya digantikan Iptu Muklis Syayuti, yang sebelumnya bertugas sebagai Pamin Urpamwal Spripim Polda Bengkulu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: