Perut Kembung Sampai Menyesak ke Dada, Ini 5 Tanaman Obat Keluarga untuk Mengatasinya

Ada pilihan tanaman obat keluarga untuk mengobati perut kembung--
NASIONAL, RBTVDISWAY.ID - Perut kembung sampai menyesak ke dada, ini 5 tanaman obat keluarga untuk mengatasinya.
Perut kembung dapat dipicu oleh sejumlah faktor, mulai dari salah konsumsi makanan atau minuman hingga pengaruh lingkungan.
Tetapi secara umum perut kembung disebabkan karena proses pencernaan makanan yang tidak lancar.
Kondisi yang tidak nyaman ini bisa disertai sejumlah gejala lain, seperti sesak hingga perut yang terasa sangat penuh.
Perut kembung dapat diatasi dengan konsumsi obat atau makanan tertentu.
Sejumlah tanaman obat keluarga atau toga ini memiliki kemampuan untuk menyehatkan usus, sekaligus membantu mengeluarkan gas yang terperangkap di dalam.
BACA JUGA:Mata Minus Sudah Sangat Mengganggu, Ini 6 Tanaman Obat Keluarga Atasi Mata Minus
Tanaman Obat Keluarga untuk Perut Kembung
1. Jahe
Jahe merupakan tanaman herbal yang manfaatnya sudah dikenal sejak lama, terutama di China, India, dan Jepang.
Sebenarnya jahe merupakan tanaman berdaun dengan bunga berwarna kuning kehijauan.
Namun, yang sering dipakai sebagai obat-obatan ialah rimpang tanaman yang tumbuh dibawah tanah.
Jahe memiliki sejumlah sifat, mulai dari anti-inflamasi, antioksidan, dan anti-maag.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: