Ini Jadwal Penyerahan SK Pengangkatan PPPK Pemkot Bengkulu
Kapan SK pengangkatan PPPK Pemkot Bengkulu akan diserahkan?--
BENGKULU, RBTVDISWAY.ID – Ini jadwal penyerahan SK pengangkatan PPPK Pemkot Bengkulu.
Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Kota Bengkulu belum mengubah jadwal Pelantikan dan penyerahan SK pengangkatan PPPK Tahap 1 tahun 2024. Seperti jadwal semula, penyerahan SK ini dijadwalkan bulan Mei ini.
Sebelumnya rencana penyerahan SK pengangkatan PPPK ini terkendala dengan 3 SK yang masih salah. Dari 3 SK tersebut, 1 sudah diperbaiki tinggal menunggu perbaikan 2 SK lainnya.
BACA JUGA:Hasil Seleksi Administrasi PPPK Lebong dan Seluma Belum Diumumkan, Ombudsman Turun Tangan
Kepala BKPSDM Kota Bengkulu Achrawi, meminta calon PPPK tidak perlu khawatir. Alasannya, sampai sekarang belum ada perubahan jadwal pelantikan dan penyerahan SK pengangkatan.
BACA JUGA:Rezeki Hari Senin, Ambil Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Handphone Anda
“Insyaallah di bulan Mei ini semua sudah clear, untuk perbaikan berkas itu ada tersisa 2 lagi dan mudah-mudahan secepatnya selesai,” ujar Achrawi.
Sementara itu, di Kota Bengkulu ada 1.411 PPPK yang akan dilantik dan diserahkan SK pengangkatannya. Para PPPK ini juga sudah diminta untuk menyiapkan seragam Korpri lengkap untuk pelantikan di bulan ini.
Verdi Dwiansyah
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


