Indra Sjafri Kantongi 21 Nama untuk SEA Games 2025, Timnas Indonesia Punya 2 TC Lagi
Indra Sjafri--
NASIONAL, RBTV.DISWAY.ID - Jelang perhelatan bergengsi yakni SEA Games 2025, kabar seputar cabang olahraga (cabor) sepak bola banyak dicari.
Kabar terbaru menuju SEA Games 2025, pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, dikabarkan telah mengantongi 21 nama dari 32 pemain yang dipanggilnya ke pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 di Jakarta pada 2-14 Oktober 2025 lalu.
BACA JUGA:Timnas U-23 Indonesia Masuk Grup C di SEA Games 2025
Nama ini segera dikantonginya mengingat persiapan timnya menuju SEA Games 2025 Thailand, pada akhir tahun ini tersisa beberapa bulan lagi.
Namun, terkait siapa saja yang akan berlaga pada SEA Games 2025 akhir tahun menadatang, Indra Sjafri tidak mengungkapkan siapa saja ke 21 pemain yang dimaksud.
Dalam training camp itu, Timnas Indonesia U-22 juga dua kali beruji coba dengan Timnas India U-22. Hasilnya, tim Garuda Muda kalah 1-2 dan imbang 1-1.
BACA JUGA:Pesan Gubernur Helmi Hasan di Pengukuhan Kepala BPKP Bengkulu
Setelah gagal menempatkan posisi di Piala Dunia 2026, kini giliran Indra Sjafri dan anak asuhnya berjuang di perhetan bergengsi ini. Tentunya laga Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 optimis untuk bisa membawa pulang mendali.
Untuk SEA Games 2025, PSSI mendaftarkan 50 pemain Timnas Indonesia U-22 sebagai entry by name yang telah ditetapkan sebelum menunjuk Indra Sjafri sebagai pelatih.
"Saya berusaha cepat konsolidasi tim dan melihat 50 pemain yang sudah didaftarkan," jelas Indra Sjafri dalam Vidio Sports Festival di Plaza Timur Senayan, Jakarta Pusat, (19/10/2025)
Tak hanya itu, Indra Sjafri juga menjelaskan bahwa Timnas Indonesia U-22 masih mempunyai dua pemusatan latihan sebelum SEA Games 2025 pada 9-20 Desember mendatang.
Sehingga, ia akan berupaya untuk dapat membangun skuad terbaik beserta penjaga gawang terbaik pula.
"Saya berupaya untuk bisa secepat mungkin membangun skuad terbaik. Jadi, dari 50 pemain itu nanti akan dibikin 23 pemain terbaik dengan tiga penjaga gawang," katanya.
"Karena itu, kemarin sudah ada pemusatan latihan tahap pertama, saya panggil 32 pemain, dan saya sudah mendapatkan kurang lebih 21 pemain, di luar pemain-pemain yang bermain di luar negeri," pungkasnya.
BACA JUGA:Drawing SEA Games 2025 Cabor Sepak Bola Putri: Timnas Indonesia Bareng Tuan Rumah di Grup A
Ada 2 TC Lagi
Tak hanya itu, Indra Sjafri menyampaikan bahwa Timnas Indonesia U-22 masih mempunyai dua pemusatan latihan sebelum SEA Games 2025 pada 9-20 Desember tahun ini.
"Kalau enggak salah, sampai Desember 2025 ada dua kali FIFA Matchday, berarti dua kali training camp," tutur Indra Sjafri.
BACA JUGA:Timnas U-23 Indonesia Masuk Grup C di SEA Games 2025
Gabung Grup C
Diketahui, jika Timnas Indonesia U-22 akan tergabung dalam Grup C pada SEA Games 2025. Yang mana Grup C akan bersama Timnas Myanmar U-22, Timnas Filipina U-22, dan Timnas Singapura U-22. Berikut ini adalah hasil lengkap undian cabang sepak bola putra SEA Games 2025:
Grup A
- Thailand
- Kamboja
- Timor Leste
Grup B
- Vietnam
- Malaysia
- Laos
Grup C
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


