17 Pelaku Usaha Pengelola Ikan Asin di Kota Bengkulu Kantongi Sertifikat Halal
Pelaku Usaha Pengelola Ikan Asin di Kota Bengkulu Kantongi Sertifikat Halal--
BENGKULU, RBTVDISWAY.ID - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu, bekerja sama dengan Dinas Perikanan Kota, menerbitkan sertifikat halal terhadap 17 pelaku usaha perikanan ikan asin di Kelurahan Sumber Jaya.
Tujuh belas pelaku usaha yang diberikan sertifikat halal berasal dari 3 kelompok usaha.
BACA JUGA:Info Penting, Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Diperpanjang
Dikatakan Kepala Dinas Perikanan Kota, Tarzan Naidi, pemberian sertifikat halal ini bertujuan supaya produk yang dihasilkan pelaku usaha ikan asin di Kota Bengkulu dapat terjamin.
Ditambahkan Tarzan, melalui pemberian sertifikat halal ini, diharapkan produk ikan asin yang dikelola pelaku usaha di Kota Bengkulu juga dapat bersaing hingga ke kancah nasional, karena produk halal ini dapat berlaku di seluruh wilayah di Indonesia.
BACA JUGA:Tabut Bengkulu 2025 Sukses, Wamenpar Ni Luh Puspa dan Gubernur Helmi Hasan Bisik-bisik Tentang Ini
Tarzan berharap pelaku usaha lain di bidang perikanan di Kota Bengkulu juga dapat memperoleh sertifikat halal, dan Dinas Perikanan juga siap mendampingi.
“Tujuan pemberian sertifikat halal itu supaya produk yang dihasilkan pelaku usaha, meskipun hanya sebatas ikan asin dapat lebih terjamin. Harapannya semoga kedepan semua usaha lain di bidang perikanan di Kota Bengkulu juga dapat memperoleh sertifikat halal,” ujar Tarzan Naidi.
BACA JUGA:Dimeriahkan Artis Ternama, Malam.Puncak.Festival Tabut Bengkulu 2025 Pecahhh!
Verdi Dwiansyah
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:


