10 Falsafah Sunan Kalijaga yang Sarat Makna, Diantaranya Jangan Merasa Paling Pandai

Sabtu 10-06-2023,13:20 WIB
Reporter : Tim liputan
Editor : Purnama Sakti

 

Di buku yang sama dengan bersumber dari Babad Cirebon mengutip Purwaka Caruban Nagari, diungkapkan versi yang berbeda lagi, yakni Sunan Kalijaga menikah dengan Ratu Winahon, yang disebutkan sebagai putri Sunan Gunung Jati, meskipun pada akhirnya bercerai. 

 

BACA JUGA:Kisah Abu Nawas Berikan Hadiah Itik Panggang Berkaki Satu untuk Raja

Masih ada versi lainnya terkait identitas Syarifah Zaenab yang menjadi salah satu istri Sunan Kalijaga. F. Taufiq El Jauquene dalam buku Demak Bintoro: Kerajaan Islam Pertama di Jawa dari Kejayaan hingga Keruntuhan (2020) dan beberapa referensi lainnya menuliskan bahwa Syarifah Zaenab adalah putri dari Syekh Siti Jenar. 

 

Sunan Kalijaga memiliki beberapa anak, di antaranya adalah Watiswara atau Sunan Penggung dan Sunan Muria. Kedua anaknya itu melanjutkan dakwah yang dirintis Sunan Kalijaga. 

 

Tidak ada catatan pasti yang menyebutkan kapan Sunan Kalijaga meninggal dunia. Makamnya terletak di Desa Kadilangu, kira-kira berjarak 3 km dari Masjid Agung Demak.

 

tim liputan

Kategori :