Pemilik Bitcoin terbanyak terbagi antara pengguna pribadi, bisnis publik, organisasi, dan dompet anonim. Meskipun sulit untuk mengidentifikasi siapa yang memiliki Bitcoin terbanyak, ada 5 perusahaan publik yang memiliki portofolio terbesar dalam mata uang kripto. Berikut ini kelima perusahaan tersebut!
BACA JUGA:Bitcoin Melejit ke Level 30 Ribu Dollar, Kripto Teratas Kompak Hijau
5. Marathon Digital Holdings Inc.
Perusahaan penambangan Bitcoin Marathon Digital merupakan investor penting dalam mata uang kripto. Perusahaan ini menyimpan 10.055 BTC senilai Rp3,6 triliun) di kas perusahaannya.
Sebelum berfokus pada penambangan Bitcoin, perusahaan ini awalnya didirikan sebagai perusahaan pemegang paten dengan tujuan untuk menciptakan operasi penambangan Bitcoin terbesar di Amerika Utara dengan biaya energi yang rendah.
4. Tesla
Tesla, pembuat kendaraan listrik, bergabung dengan kelompok bisnis yang memegang Bitcoin pada Desember 2020. Pengajuan SEC menunjukkan bahwa Tesla telah menginvestasikan "agregat 1,50 miliar dolar AS" yang bernilai Rp22,9 triliun dalam mata uang kripto.
Elon Musk, CEO Tesla, menyatakan bahwa perusahaan tersebut menjual 10 persen dari kepemilikan Bitcoin-nya pada Q1 2021. Namun, dia mengatakan bahwa hal itu dilakukan "untuk membuktikan likuiditas Bitcoin sebagai alternatif untuk menyimpan uang tunai di neraca."