WOW! 23 Desa di Kepahiang Dapat Tambahan Dana Desa Masing-masing Rp 139.642.000

Rabu 27-09-2023,18:46 WIB
Reporter : Nico Relius

3. Percepat penyaluran dana desa

 

Hingga Mei Sudah Rp 52 Miliar

Sementara itu, Kementerian Keuangan melalui Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Bengkulu mencatat, penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) dana desa hingga Mei 2023 telah mencapai Rp52,9 miliar.

“Penyaluran BLT dana desa pada Mei 2023 52,9 miliar untuk desa yang berada di sembilan wilayah Bengkulu telah menyalurkan BLT tersebut," kata Kepala Kantor Wilayah DJPb Provinsi Bengkulu Bayu Andy Prasetya di Bengkulu.

Penyaluran BLT dana desa Rp52,9 miliar tersebut terdiri dari Kabupaten Bengkulu Utara sekitar Rp12 miliar, Kabupaten Bengkulu Selatan Rp5,8 miliar, Kabupaten Rejang Lebong yaitu Rp4 miliar.

Kabupaten Seluma Rp11,2 miliar, Kabupaten Kaur Rp6,2 miliar, Kabupaten Mukomuko yaitu Rp3,8 miliar, Kabupaten Lebong Rp2,7 miliar, Kabupaten Kepahiang Rp2,6 miliar dan Kabupaten Bengkulu Tengah sebesar Rp4,4 miliar.

Pada 2023, pemerintah pusat menaruh perhatian khusus untuk ketahanan pangan sehingga dari pagu anggaran dana desa sebesar Rp1 triliun lebih, minimal 20 persen harus dianggarkan di APBDes untuk pangan.

BACA JUGA:37 Desa di Seluma Diguyur Kucuran Tambahan Dana Desa 2023, Besarannya Segini

Sehingga total anggaran khusus ketahanan pangan sekitar Rp200 miliar, kemudian sisa anggaran dana desa tersebut dapat dimanfaatkan oleh pemerintah desa untuk pembangunan infrastruktur.

“Sebanyak 20 persen untuk ketahanan pangan dan sisanya untuk kegiatan pemerintahan, pembangunan, kemasyarakatan, pemberdayaan dan kebencanaan," ujar dia.

Diketahui, pada 2022 alokasi dana desa di Provinsi Bengkulu untuk BLT mencapai Rp 400 miliar dan pada 2023 hanya mencapai Rp250 miliar dari pagu sebesar Rp1 triliun lebih.

BACA JUGA:Ada 5 Kebiasaan Perempuan yang Membuat Rezeki Mudah Datang, Yuk Disimak

Penurunan alokasi penggunaan dana desa untuk BLT dari minimal 40 persen menjadi 25 persen disebabkan karena pandemi COVID-19 dinilai sudah melewati masa krisis dan alokasi anggaran untuk BLT yang mengalami penurunan, jumlah penerima BLT dana desa pada 2023 juga menurun. Demikian informasinya, semoga bermanfaat.(tim)

Kategori :