Syekh Mahmud Al-Mishri dalam karyanya Tamasya ke Negeri Akhirat menjelaskan bahwa sangkakala memiliki bentuk tanduk dan ditiup padanya oleh Malaikat Israfil.
Rasulullah SAW sendiri pernah menjelaskan bahwa sangkakala berbentuk tanduk dalam hadis riwayat Ahmad, Abu Dawud, dan At-Tirmidzi.
Al-Qur'an juga menjelaskan bahwa peniupan sangkakala melibatkan beberapa malaikat pembantu, yang masing-masing memiliki tugas tertentu dalam prosesnya.
Para ulama sepakat bahwa peniupan sangkakala terjadi dua kali, masing-masing memiliki efek yang berbeda bagi manusia.
BACA JUGA:Syarat Lengkap Pinjam Rp 50 Juta Tanpa Jaminan dengan Menggunakan Pinjaman BNI Online
-Kali pertama adalah tiupan as-sha'iq, yaitu tiupan yang mematikan.
-Kali kedua adalah tiupan al-ba'ts, yaitu tiupan membangkitkan orang yang telah mati.
Dalam Mutiara Juz'amma, dijelaskan bahwa tiupan pertama sangkakala, yang menandai awalnya kiamat, akan menyebabkan guncangan dan kegemparan yang luar biasa di seluruh alam semesta.
Alam semesta akan terasa seperti sedang dikocok-kocok, dengan binatang-binatang di langit seperti matahari terlempar-lempar, bertabrakan, dan saling menghancurkan satu sama lain.
Bahkan, bumi sendiri akan berguncang-guncang, gunung-gunung akan tercabut dari tanah dan berbenturan secara tidak terkendali.
BACA JUGA:Begini Cara Daftar Mandiri Sekuritas Online, Berserta Syarat dan 3 Jenis Produknya untuk Investasi
Air laut juga akan menggelegak dengan dahsyat, menciptakan gelombang-gelombang raksasa. Manusia pun akan beterbangan ke sana kemari seperti anai-anai terhambur.
Kemudian, dengan semua kehidupan yang mati dan alam yang sunyi tanpa bunyi, pada saat yang telah ditetapkan oleh Allah, Malaikat Israfil akan meniup sangkakala untuk kedua kalinya.
Saat itulah terjadi kebangkitan kembali bagi semua orang, baik yang dulunya beriman ataupun kafir. Inilah suasana yang digambarkan dalam ayat-ayat yang telah disebutkan sebelumnya.
Menurut penjelasan yang disampaikan oleh Ustaz Khalid Basalamah melalui kanal YouTube Penuntut Ilmu, peristiwa tiupan sangkakala pada hari kiamat memegang peranan penting dalam kepercayaan umat Islam sebagai salah satu tanda akhir zaman.
BACA JUGA:Bagaimana Belajar Saham Mandiri Sekuritas, Cara Daftar Via Online dan 4 Layanan yang Diberikan