NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Kapan one way mudik lebaran 2024 diberlakukan? Berikut jadwal serta titik lokasinya, lengkap!
Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Korps Lalu Lintas Polisi Republik Indonesia (Korlantas Polri), dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah secara resmi menerbitkan Surat Keputusan Bersama (SKB) tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran Tahun 2024/1445 H pada 5 Maret 2024.
Dalam SKB Nomor KP-DRJD 1305 Tahun 2024, SKB/67/II/2024, 40/KPTS/Db/2024 itu dijelaskan akan ada sejumlah rekayasa lalu lintas di beberapa ruas jalan tol untuk mengantisipasi kemacetan pada arus mudik dan arus balik Lebaran 2024.
Rekayasa lalu lintas tersebut berupa contraflow (arus berlawanan), one way (satu arah), dan sistem ganjil-genap.
Sebagaimana diinformasikan oleh TMC Polda Metro Jaya, jadwal dan lokasi contraflow, one way, dan ganjil genap selama arus mudik dan arus balik Lebaran 2024, memberikan gambaran lengkap mengenai upaya-upaya yang diambil oleh pihak terkait guna memastikan kelancaran perjalanan selama musim mudik Lebaran tahun ini.
Contraflow
Kontraflow akan diberlakukan pada arus mudik mulai dari kilometer (KM) 36 ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali).
BACA JUGA:Tempat Penitipan Mobil di Jakarta, Tanpa Dipungut Biaya Cek Persyaratannya di Sini
Penetapan ini berlaku mulai dari hari Jumat (5/4/2024) Pukul 14.00 WIB dan akan berlangsung hingga hari Kamis (11/4/2024) Pukul 24.00 WIB.
Sementara untuk arus balik, kontraflow akan berlaku sebaliknya, dimulai dari KM 72 ruas Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) hingga KM 36 ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek.
Jadwal penerapan ini akan berlangsung dari hari Jumat (12/4/2024) Pukul 14.00 WIB hingga hari Selasa (16/4/2024) Pukul 08.00 WIB.
One Way
1. One Way untuk Arus Mudik:
- Periode Berlaku: Dari Jumat (5/4/2024) pukul 14.00 WIB hingga Ahad (7/4/2024) pukul 24.00 WIB, Senin (8/4/2024) pukul 08.00 WIB hingga 24.00 WIB, dan Selasa (9/4/2024) pukul 08.00 WIB hingga 24.00 WIB.