Bahkan setelah menjual perusahaan tersebut pada tahun 1991, Handler terus mengedukasi para wanita tentang pentingnya pemeriksaan untuk deteksi dini kanker payudara.
"Saya tidak menghasilkan banyak uang darinya," katanya tentang usahanya setelah bergabung dengan Mattel. "Itu benar-benar membangun kembali harga diri saya, dan saya pikir saya juga membangun kembali harga diri orang lain."
BACA JUGA:Asah Otak Anak dengan 12 Permainan Berikut, Selain Membuat Senang juga Merangsang kecerdasan
Barbie memang lebih dari sekadar boneka. Ia adalah simbol dari mimpi dan harapan, serta bukti dari visi seorang wanita yang berani melawan arus dan membuat perubahan besar dalam dunia mainan.
Kini, dengan film live-action Barbie yang menarik perhatian, kisah Ruth Handler dan inspirasi di balik boneka ikonik ini kembali menjadi sorotan, mengingatkan kita semua bahwa setiap ide besar berawal dari mimpi kecil yang diperjuangkan dengan gigih.
BACA JUGA:Biografi Ruth Handler, Pencipta Boneka Barbie yang Populer di Seluruh Dunia
(Sheila Silvina)