Viral, Oknum Guru SMK Diduga Lakukan Aksi Kekerasan Terhadap Siswa, Begini Kronologinya

Minggu 04-08-2024,10:45 WIB
Reporter : Sheila Silvina
Editor : Septi Widiyarti

BACA JUGA:Panduan Lengkap Daftar KUR BNI Secara Online Agustus 2024, Pinjaman Rp 50 Juta Tanpa Jaminan

Respon dari Masyarakat dan Netizen

Hingga berita ini dimuat, belum ada keterangan resmi dari pihak SMK Negeri 12 Malang terkait aksi kekerasan yang dilakukan oleh oknum guru mereka. Namun, video tersebut telah menjadi viral dan banyak mendapat komentar dari warga dan netizen yang mengecam tindakan guru tersebut.

Akun Instagram @faktaindo juga membagikan postingan terkait dugaan kekerasan tersebut. Beberapa warga turut mengomentari dengan nada kecaman.

"Pendidikan karakter perlu tapi jangan main fisik yg menjurus kekerasan, jika kenakalannya sudah tidak wajar dan tidak mampu, kembalikan saja kepada orang tuanya," tulis akun f.ryan7_atm.

Komentar lain dari bidadariil menyatakan, "Jadilah pendidik tanpa main fisik. Biar kelak cerita mereka saat mengenang masa sekolah sangat menyenangkan ????." Netizen lainnya, hyustrid, menambahkan, "Wajib Gurunya Di Kasih Tindakan... Bukannya mendidik malah menganiaya."

BACA JUGA:4 Agustus Terakhir, BNI Expo 2024 Tebar Promo Menarik, Termasuk Cicilan Kendaraan

Reaksi dari Kalangan Pendidikan

Tindakan kekerasan fisik yang dilakukan oleh guru terhadap siswa ini menimbulkan kekhawatiran di kalangan pendidik dan orang tua siswa. Banyak yang menilai bahwa tindakan tersebut tidak mencerminkan sikap seorang pendidik yang seharusnya memberikan contoh yang baik kepada murid-muridnya.

"Gak perlu sampe kekerasan juga kali. Gurunya mau diperlakukan gitu juga gak?" tulis akun tatachen88.

Sementara itu, akun hanlyyy_m berpendapat, "Emosi boleh, tapi jangan sampai main fisik. Namanya guru harus mencontohkan sikap yang baik dong ke muridnya."

Komentar lainnya dari didot_djamal menyarankan agar guru lebih fokus pada tugas mengajar daripada menghukum siswa secara fisik.

"Seharusnya itu guru biarin aja anaknya, mau terlambatkah, mau gak datang kah, mau berhenti sekolah kah, terserah itu anak, biar orang tua anak yang mendidik, tugas guru hanya mengajar."

BACA JUGA:Panduan Lengkap Daftar KUR BNI Secara Online Agustus 2024, Pinjaman Rp 50 Juta Tanpa Jaminan

Tuntutan Tindakan Tegas terhadap Guru

Sebagian besar netizen menuntut adanya tindakan tegas terhadap oknum guru tersebut.

Kategori :