Fakta Menarik soal Hakim Agung Gazalba, Bisa Beli Rumah Rp 7,5 Miliar Pakai Uang Cash

Selasa 06-08-2024,15:16 WIB
Reporter : Putri Nurhidayati
Editor : Septi Widiyarti

"Di dalam koper isinya uang," jawab Kharazzi.

"Berapa koper, Pak?" tanya hakim.

"Kalau seingat saya dua, Yang Mulia," jawab Kharazzi.

BACA JUGA:Promo Jungleland Adventure Theme Park Agustus 2024, Gratis Main Selama Setahun, Cek Syaratnya

Setelah uang Rp 3 miliar disetor, Gazalba memberikan uang tunai Rp 100 juta di parkiran ke Kharazzi. Hakim lalu bertanya bagaimana pembayaran sisanya.

"Rp 4,4 miliar lagi gimana caranya bayarnya?" tanya hakim.

"Bawa dolar, Yang Mulia," jawab Kharazzi.

"Dolar apa?" tanya hakim.

"Dolar Singapura, Yang Mulia," jawab Kharazzi.

"Berapa dolar Singapuranya?" cecar hakim.

"Sekitar 200 ribuan kalau nggak salah," jawab Kharazzi.

BACA JUGA:Promo 8.8 CFC Deals Agustus 2024, Ini Jadwal dan 4 Pilihan Paketnya

Gaji Gazalba

Selanjutnya, Jaksa KPK juga menghadirkan pegawa MA Citra Maulana sebagai saksi sidang kasus gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) Hakim Agung nonaktif Gazalba Saleh. Maulana mengatakan total penghasilan Gazalba selama menjadi hakim agung Rp 6,2 miliar.

Mulanya, jaksa KPK membacakan berita acara pemeriksaan (BAP) Maulana nomor 9. BAP itu menerangkan gaji Gazalba senilai Rp 77 juta per bulan ketika menjadi hakim agung sejak Desember 2017.

"Tadi sudah dijelaskan gaji-gaji Pak Gazalba ya, penghasilan Pak Gazalba, ini di BAP nomor 9 ini kami ambil alih ya, Pak, ini dari mulai Desember 2017 sebesar Rp 77.129.300," kata jaksa KPK di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Senin (5/8/2024).

Kategori :