NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Segini biaya tes DNA di rumah sakit,ini sederet manfaatnya.
Jika membicarakan tes satu ini mungkin sudah tidak asing lagi ditelinga, tes DNA merupakan serangkaian tes kesehatan yang dilakukan dengan mengambil sampel kromosom, materi genetik, dan protein.
BACA JUGA:Tak Sembarangan, Begini Cara Mengganti Nama Anak Dalam Islam Menurut Buya Yahya
Tes DNA dilakukan untuk mengetahui adanya perubahan dan kelainan pada komposisi genetik seseorang. Hal ini dapat menunjukkan kemungkinan terjadinya penyakit menurun yang dapat diturunkan oleh seseorang pada anaknya.
Di Indonesia, saat ini sudah banyak rumah sakit (RS) dan laboratorium yang menyediakan layanan tes DNA.
Lalu berapa biaya tes DNA rumah sakit di Indonesia?
BACA JUGA:Kabar Duka, Bakal Cawagub Aceh Tu Sop Meninggal Dunia, Ini Aturan Penggantinya
Serangkaian prosedur yang harus dilalui memang membutuhkan alat dan keahlian tinggi karenanya biaya tes DNA bisa sangat tinggi.
Biaya tes DNA yang tinggi juga tergantung lokasi tes dilakukan, semakin tinggi akreditasi rumah sakit tempat melakukan tes DNA, semakin mahal biaya tes DNA yang dilakukan.
Biaya Tes DNA
Biaya tes DNA di rumah sakit dapat menelan biaya yang cukup tinggi, setidaknya kamu harus menyiapkan dana berkisar Rp 5.000.000 hingga Rp 10.000.000.
Tetapi biaya tes DNA tersebut bervariasi antara satu rumah sakit dengan rumah sakit yang lain. Adapun biaya tes DNA di beberapa rumah sakit unggulan di Indonesia adalah:
1. RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo berkisar Rp10.000.000
2. RSUP Sanglah (Denpasar) berkisar Rp7.000.000 hingga Rp8.000.000
3. RS Bhayangkara Tk. IR. Said Sukanto (RS Polri) berkisar Rp7.500.000