Berbagai Fenomena Astronomi di Bulan Oktober 2024, Gerhana Matahari 2 Cincin Hingga Hujan Meteor

Senin 30-09-2024,09:05 WIB
Reporter : novan alqadri
Editor : ahmad afandi

Pada 2024, hujan meteor akan mencapai puncaknya saat Bulan purnama 29 persen, sehingga cahaya Bulan akan memberikan gangguan yang minimal.  Waktu terbaik untuk menyaksikan hujan meteor Draconid adalah saat sore hari pada Selasa (8/10/2024).

• Supermoon

Supermoon “Hunter’s Moon” akan muncul pada Kamis (17/10/2024) sekitar pukul 19.26 waktu setempat (di seluruh bagian Bumi).

Fenomena Supermoon kali ini bisa dianggap istimewa karena menjadi Supermoon yang paling dekat pada 2024. Artinya, Bulan akan tampak lebih besar dan terang daripada dua Supermoon lain yang terjadi pada 2024.

BACA JUGA:Fenomena Doom Spending! Belanja Bukan Lagi karena Kebutuhan tapi Obat Stres

• Hujan meteor Orionid

Hujan meteor Orinoid akan mencapai puncaknya pada Senin (21/10/2024) pada malam hari dengan laju maksimum sekitar 25 meteor per jam, dilansir dari Royal Museums Greenwich.

Hujan meteor ini memiliki ciri khas meteor yang sangat cepat yang dapat meninggalkan jejak yang terus-menerus.  

Seperti hujan meteor lainnya, untuk mendapatkan kesempatan terbaik melihat Orionid, Anda bisa melihat langsung ke langit. Setelah itu perhatikan garis-garis cahaya terang yang berasal dari butiran-butiran kecil Komet Halley yang terkenal.

BACA JUGA:Apa Itu Fenomena Supermoon? Diprediksi Terjadi pada 18 September 2024 Mendatang

Demikianlah ulasan, berbagai fenomena astronomi di bulan Oktober 2024, gerhana matahari 2 cincin hingga hujan meteor.

 

(Novan)

 

Kategori :