BACA JUGA:Mata Uang Baru BRICS Resmi Diluncurkan, Tanda Berakhirnya Kejayan Dollar AS?
4. Asma atau Asthmatic bronchiale
Asma adalah jenis penyakit jangka panjang atau kronis pada saluran pernapasan yang ditandai dengan peradangan dan penyempitan saluran napas yang menimbulkan sesak atau sulit bernapas.
Penyempitan saluran ini menghasilkan gejala asma seperti sesak napas, batuk, dan sesak dada. Bagi seseorang yang memiliki penyakit asma, saluran pernapasannya lebih sensitif dibandingkan orang lain yang tidak hidup dengan kondisi ini.
BACA JUGA:Mata Uang Baru BRICS Resmi Diluncurkan di Konferensi Tingkat Tinggi di Kazan
5. Paru-paru basah atau pneumonia
Paru-paru basah atau pneumonia adalah penyakit akibat infeksi yang memicu inflamasi pada kantong-kantong udara atau pada alveolus di salah satu bagian paru-paru, atau bahkan keduanya. Paru-paru basah dapat disebabkan oleh serangan (infeksi) virus, jamur, atau bakteri terhadap sistem pernapasan.
Penyakit tersebut diawali dengan gejala demam, batuk dan kesulitan bernapas. Tidak hanya orang dewasa yang dapat terserang paru-paru basah, anak-anak dan lansia pun dapat mengalaminya.
BACA JUGA:Kebakaran Gedung Tagana Dinsos Provinsi Bengkulu, 4 Unit Mobil dan Mushola Hangus
6. Bronchopneumonia
Bronkopneumonia ditandai dengan peradangan yang menyerang saluran udara. Oleh karena itu, seseorang yang mengalami penyakit ini dapat merasa sulit bernapas lega atau sesak napas karena paru-paru mereka tidak mendapatkan suplai udara yang cukup.
Penyakit ini dapat disebabkan karena tubuh Anda terinfeksi virus, bakteri, atau jamur. Namun dalam banyak kasus, bronkopneumonia paling sering disebabkan oleh infeksi bakteri. Bakteri penyebab bronkopneumonia masuk ke dalam paru-paru melalui udara atau darah.
BACA JUGA:9 Cara Merawat Motor Matic Injeksi yang Benar dan Tepat, Dijamin Bikin Awet
Itulah mengenai 5 jenis penyakit yang akan menyerang jika polusi udara disekitar buruk. Hal ini tentunya tidak boleh diabaikan, agar tidak semakin parah, maka penting untuk mengetahui cara mengurangi polusi udara.
Berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mengatasi polusi udara:
1. Gunakan Transportasi Umum
Dikutip dari laman resmi klikdokter.com, cara mengatasi polusi udara dengan mudah adalah menggunakan transportasi umum.
Asap yang berasal dari knalpot kendaraan pribadi merupakan salah satu sumber polusi.
Dengan bepergian menggunakan transportasi umum, ini bisa membantu mengurangi asap kendaraan.
Semakin sedikit jumlah kendaraan yang ada di jalan raya, maka dapat berkontribusi dalam menurunkan emisi atau pencemaran udara. Selain itu, menggunakan transportasi umum juga bisa mengurangi kemacetan lalu lintas, lho!
BACA JUGA:Cepat dan Aman, Anggota Polres Lahat Akui Kemudahan Transaksi Melalui Payroll BRI
2. Hindari Merokok