12. Yang termasuk jenis naskah dinas arahan, kecuali ....
a. Peraturan
b. Nota dinas
c. Pedoman
d. Instruksi
Jawaban: B
13. Kegiatan membandingkan dan mencocokkan data kepegawaian elektronik yang telah disahkan dan diakui sumbernya dengan data kepegawaian PNS kemudian disimpan dalam media elektronik baru dan terpisah yang digunakan antar pemangku kepentingan adalah istilah dari ...
a. Rekonsiliasi Data
b. Backup Data
c. Validasi Data
d. Pengelolaan Data
Jawaban: A
14. Prinsip pelayanan publik yang baik untuk mewujudkan pelayanan prima adalah
a. Partisipatif
b. Transparan
c. Responsif
d. Semua benar
Jawaban: D
15. Apa yang menjadi tugas utama seorang pengadministrasi perkantoran?
a. Mengelola keuangan perusahaan
b. Mengatur jadwal dan pengarsipan dokumen
c. Melakukan pemasaran produk
d. Mengawasi produksi barang
Jawaban: B
BACA JUGA:Gegara Beda Pilihan Cabup, Warga Gotong Royong Pindahkan Rumah, Begini Kronologinya
16. Sistem pengarsipan yang menggunakan urutan abjad disebut ...
a. Pengarsipan numerik
b. Pengarsipan kronologis
c. Pengarsipan alfabetis
d. Pengarsipan tematik
Jawaban: C
17. Penyerahan penggunaan barang antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah atau antar pemerintah daerah dalam jangka waktu tertentu tanpa menerima imbalan dan setelah jangka waktu tersebut berakhir diserahkan kembali kepada pengelola barang disebut
a. Pemanfaatan
b. Pinjam Pakai
c. Pemusnahan
d. Sewa
Jawaban: B