Sering Diabaikan, Ternyata Ada 14 Manfaat Luar Biasa Minum Air Hangat, Apa Saja?

Rabu 18-12-2024,10:44 WIB
Reporter : Nutri Septiana
Editor : ahmad afandi

Salah satu khasiat air hangat untuk tubuh selanjutnya adalah dapat membantu mengatasi rasa kedinginan saat cuaca dingin. Pasalnya, konsumsi air hangat bisa membantu meningkatkan suhu internal tubuh selama beberapa saat sehingga dapat mengurangi respons tubuh saat sedang merasa kedinginan, seperti menggigil dan menggeretakkan gigi.

BACA JUGA:9 Manfaat Air Rendaman Nanas, Bisa Menurunkan Berat Badan, Begini Cara Konsumsinya

3. Membantu Menurunkan Berat Badan

Manfaat minum air hangat yang berikutnya adalah dapat membantu menurunkan berat badan, terutama jika dikonsumsi sebelum makan. Dilansir dari siloamhospitals.com, minum air hangat sebelum makan diketahui dapat memberikan efek kenyang sehingga bisa mengontrol nafsu makan serta mengurangi asupan kalori tubuh.

Selain itu, minum air hangat secukupnya juga dapat meningkatkan suhu internal tubuh serta mengaktifkan proses metabolisme sehingga bisa memaksimalkan pembakaran lemak berlebih di dalam tubuh.

4. Melancarkan Sistem Pencernaan

Salah satu manfaat minum air hangat yang sayang jika dilewatkan adalah dapat melancarkan sistem pencernaan secara menyeluruh. Air hangat diketahui dapat merangsang pergerakan peristaltik usus serta mengoptimalkan proses penyerapan lemak di dalam sistem pencernaan. 

Perlu diketahui, pergerakan peristaltik usus merupakan jenis gerakan otot involunter (tidak disadari) pada dinding saluran pencernaan yang berfungsi untuk mendorong makanan melewati seluruh bagian saluran pencernaan hingga ke anus.

BACA JUGA:Rincian Dana Desa Kabupaten Wajo Tahun 2025, Simak Mana Desa Penerima Alokasi Dana Lebih dari Rp 1 M

5. Membantu Proses Pengeluaran Racun di Dalam Tubuh

Minum air hangat juga memainkan peran penting dalam proses detoksifikasi tubuh. Proses ini melibatkan sistem saluran pencernaan, di mana air hangat dapat meningkatkan efisiensi dari proses pencernaan dalam mengeluarkan racun-racun dari tubuh.

6. Memperbaiki Suasana Hati

Tak hanya menunjang berbagai kesehatan tubuh, minum air hangat secara rutin, terutama saat sebelum tidur ternyata juga bisa membantu memperbaiki suasana hati (mood) karena bisa mengurangi stres berlebih serta membuat tubuh menjadi lebih rileks.

Selain minum air hangat, sangat dianjurkan untuk rutin berolahraga, membuat jurnal harian, serta melakukan hobi untuk membantu memperbaiki mood dan meredakan stres.

7. Menghilangkan Rasa Nyeri

Rasa hangat dari air hangat dipercaya dapat membuat otot-otot lebih rileks. Karena itu, air hangat dianggap bisa meredakan rasa nyeri akibat kram perut. Tentu saja ini menguntungkan bagi kamu yang sering mengalami nyeri perut.

Kategori :