Kanwil Kemenkumham Bengkulu Gelar Bakti Sosial Pengentasan Stunting di Puskesmas Lingkar Barat
Kanwil Kemenkumham Bengkulu Gelar Bakti Sosial Pengentasan Stunting di Puskesmas Lingkar Barat --
BENGKULU, RBTVCAMKOHA.COM - Turut berpartisipasi dalam program nasional untuk mewujudkan Sumber Daya Manusia yang sehat, produktif dan memiliki daya saing, Kementerian Hukum dan HAM menggelar “Bakti Sosial Pengentasan Stunting” dalam rangkaian Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-78 Tahun 2023.
BACA JUGA:Uluran Tangan Dewa Rezeki, 3 Shio Ini Bebas dari Jeratan Pinjol
Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bengkulu bekerja sama dengan Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Lingkar Barat, Rabu (26/07/2023).
“Berdasarkan data yang ada pada Puskesmas Lingkar Barat, terdapat 2 anak terduga stunting dan 7 anak yang timbangannya mengalami penurunan dari bulan sebelumnya. Tentunya ini menjadi perhatian khusus bagi kita semua sehingga diperlukan percepatan perbaikan gizi bagi anak, karena Pengentasan Stunting butuh kerja sama dan gotong royong seluruh pihak terkait,” ujar Kepala UPTD Puskesmas Lingkar Barat Tita Rovika.
BACA JUGA:Pahalanya Lebih Banyak dari Butiran Pasir di Pantai, Inilah 3 Dzikir yang Dianjurkan Rasulullah
Melalui momen ini, UPTD Puskesmas Lingkar Barat menyampaikan apresiasinya terhadap Kanwil Kemenkumham Bengkulu dan berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara rutin dan berkesinambungan, sehingga dapat memberikan efek signifikan terhadap pengentasan stunting khususnya di Bengkulu.
Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM Ika Ahyani Kurniawati dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk nyata dari kehadiran dan kepedulian Kementerian Hukum dan HAM terhadap kesehatan masyarakat, khususnya kesehatan balita.
BACA JUGA:Dapat DAK Rp 3,5 Miliar, Rehab Gedung Farmasi Dinkes Seluma Dimulai
“Karena mereka adalah generasi emas penerus bangsa, maka pengentasan stunting harus jadi perhatian bersama,” pungkas Kadiv Yankum HAM.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Perwakilan Lurah Cempaka Permai Mardianti, Lurah Lingkar Barat Fitriyadi, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Ika Ahyani Kurniawati, Kepala LPKA Kelas II Bengkulu Ahmad Junaidi dan mewakili Kepala Bapas Kelas II Bengkulu, Kaur TU.
Rilis
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: