Iklan dempo dalam berita

Keluhan BPJS Kesehatan, Ini Hasil Kunker Komisi 4

Keluhan BPJS Kesehatan, Ini Hasil Kunker Komisi 4

Pertemuan Anggota DPRD Prov Bengkulu Dengan BPJS Bengkulu--

RbtvCamkoha - Ketua dan anggota Komisi 4 DPRD Provinsi Bengkulu melakukan kunjungan kerja ke Kedeputian BPJS Kesehatan Wilayah Sumsel, Kepulauan Bangka Belitung dan Bengkulu.

Tujuannya untuk menindaklanjuti banyaknya keluhan masyarakat terkait pelayanan BPJS Kesehatan di sejumlah rumah sakit dan klinik yang bekerjasama dengan BPJS.

Seperti biaya penanganan penyakit, jenis penyakit yang ditanggung BPJS, serta obat-obatan.

BACA JUGA:Cegah Tindak Pidana Pemilu Dengan Sentra Gakkumdu

Disampaikan Ketua Komisi 4 DPRD Provinsi Bengkulu,  Edwar Samsi, diperlukan lebih banyak sosialisasi terkait layanan BPJS Kesehatan di Provinsi Bengkulu.

"Hasil diskusi dengan pihak Kedeputian BPJS Kesehatan, hampir seluruh jenis penyakit dan penanganan ditanggung BPJS Kesehatan, mulai dari tahapan  pemeriksaan, perawatan dan obat-obatan," jelas Edwar.

Ditambahkan Edwar, nantinya jika ditemukan ada obat atau penanganan yang berbayar, masyarakat diminta melapor ke Komisi 4 DPRD Provinsi Bengkulu.

Sementara itu Asisten Deputi Bidang Umum Kedeputian BPJS Kesehatan Wilayah Sumsel, Kepulauan Bangka Belitung dan Bengkulu, Didin Budi Cahyono mengatakan, ada banyak yang harus dilakukan pasca Bengkulu menerima penghargaan Universal Health Coverage atau UHC.

(Siska)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: