Iklan dempo dalam berita

Benarkah Air Mineral Pegunungan Adalah Air Minum Terbaik? Ini Fakta-faktanya

Benarkah Air Mineral Pegunungan Adalah Air Minum Terbaik? Ini Fakta-faktanya

Benarkah Air Mineral Pegunungan Adalah Air Minum Terbaik? Ini Fakta-faktanya--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM - Beberapa orang memilih untuk memasak sendiri air minum yang sumber airnya berasal dari sumur. Beberapa orang lainnya memilih untuk mengonsumsi air minum dari mata air pegunungan karena dinilai lebih sehat dikonsumsi. 

Ternyata, air minum dari mata air pegunungan memang menjadi sumber air minum terbaik yang sebaiknya dikonsumsi sehari-hari. 

BACA JUGA:Jangan Asal Minum, Begini Cara Memastikan dan Mengolah Air Mineral dari Sumur Agar Layak Konsumsi

Lantas, kenapa air pegunungan menjadi pilihan sumber air minum terbaik dibandingkan air dari keran yang dimasak sendiri di rumah? Simak penjelasannya!

1. Berasal dari Lingkungan yang Bersih

Lingkungan dataran tinggi yang masih bersih dan asri menjadikan kualitas air pegunungan sangat baik dibandingkan dengan air di dataran rendah yang lebih mudah terkontaminasi. 

Tidak heran apabila air pegunungan sangat bersih dan segar karena berasal dari lingkungan yang asri.

BACA JUGA:Penting Diperhatikan, Ini 5 Perbedaan Air Mineral dari Pegunungan dan Sumur, Mana yang Lebih Baik?

2. Mengandung Mineral yang Dibutuhkan Tubuh

Tidak semua air sumur mengandung mineral yang diperlukan oleh tubuh. Sebab, mineral hanya ditemukan pada sumber air yang memiliki kandungan mineral tinggi. Menurut

World Health Organization (WHO), air pegunungan mempunyai kandungan beberapa jenis mineral penting, seperti kalium, natrium, magnesium, kalsium, potassium, dan silika.

3. Bebas Kontaminasi Bahan Kimia

Biasanya, proses pengambilan air pegunungan juga melalui prosedur yang ketat agar kualitasnya selalu terjaga. 

Lantaran bebas kontaminasi bahan kimia, air minum dari mata air pegunungan ini akan lebih aman dikonsumsi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: