Iklan dempo dalam berita

Porwil Sumatera XI Riau, Cabor Catur Kembali Sumbang Emas untuk Bengkulu, Wushu Lolos PON

Porwil Sumatera XI Riau, Cabor Catur Kembali Sumbang Emas untuk Bengkulu, Wushu Lolos PON

Provinsi Bengkulu kembali menambah medali emas dalam Porwil Sumatera Riau--

RIAU, RBTVCAMKOHA.COM - Memasuki hari keempat Pekan Olahraga Wilayah Sumatera XI 2023 di Riau, Provinsi Bengkulu kembali mendulang medali. 

Cabor Catur yang sebelumnya menyumbang medali emas untuk Bengkulu, pada Selasa (7/11) kembali mendulang emas. 

Hingga Selasa siang kontingen Provinsi Bengkulu mendapat 7 medali dari cabor Catur, Atletik, dan cabor Renang. Untuk cabor Wushu kelas 75 kilogram lolos Pekan Olahraga Nasional (PON). 

BACA JUGA:Ini Sosok Penting dalam Perang Hamas Vs Israel, Dicintai Palestina dan Dibenci Israel

Ketua Kontingen PORWIL Provinsi Bengkulu Aswandi menyampaikan, hingga Selasa siang cabang olahraga catur cepat kembali meraih medali emas yang disumbangkan Adly Juandra.

"Dari Riau Pekan Baru kami mengabarkan tentang PORWIL Riau, Provinsi Bengkulu kembali memperoleh satu medali emas cabang olahraga catur cepat. Ini luar biasa kemarin juga mendapatkan emas di catur perorangan,” jelas Aswandi.

Dengan menyumbang dua medali emas, sosok Adly Juandra telah menyita perhatian insan olahraga nasional. Apalagi sampai saat ini Adly Juandra merupakan atlet termuda yang memperoleh emas.

BACA JUGA:Dzikir Malaikat Rezeki, Baca 33 kali InsyaAllah Terhindar dari Kemiskinan

Sementara itu, untuk cabang olahraga Wushu kelas 75 kilogram, atlet Bengkulu atas nama Deni Daffa Arafi berhasil mengalahkan kontingen Bangka Belitung sehingga Deni Daffa berhak lolos ke PON di Provinsi Aceh-Sumatera Utara tahun depan.

Dengan lolosnya Deni Daffa menambah harapan Provinsi Bengkulu untuk mendulang medali. Sementara itu untuk klasemen perolehan medali sementara, Provinsi Bengkulu menduduki urutan ke-7 dalam PORWIL Sumatera XI dengan torehan 2 medali emas, 3 medali perak dan 2 medali perunggu. 

BACA JUGA:Katanya, Jika Telat Bayar Tagihan Shopee PayLater Bisa Ditagih ke Rumah, Apa Iya?

"Cabang olahraga Wushu yang sudah diduga sebelumnya Deni Daffa juga mengalahkan lawannya dari Bangka Belitung, sehingga Deni Daffa lolos PON. Jadi mudah-mudahan besok ananda Deni Daffa dapat memperoleh emas" pungkas Aswandi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: