Iklan RBTV Dalam Berita

HP Huawei P60 Pro yang Cocok untuk Anak Muda dan Gahar di Kamera, Intip Harganya Yuk

HP Huawei P60 Pro yang Cocok untuk Anak Muda dan Gahar di Kamera, Intip Harganya Yuk

--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COMHuawei P50 series kini telah berusia lebih dari 1 tahun dan Huawei telah mempersembahkan penerusnya ,peluncuran Huawei P60 series sebagai seri HP kamera flagship. Huawei P60 series meluncurkan 2 model yaitu Huawei P60 dan Huawei P60 Pro. Huawei disebut menghadirkan upgrade kamera besar-besara dan peningkatan kapasitas baterai yang lebih baik.

BACA JUGA:Masih Hangat jadi Perbincangan, 2024 Pamor iPhone 15 Pro Max Bakal Tergantikan oleh iPhone 16

Huawei P60 Pro adalah HP Huawei flagship yang menggabungkan performa tinggi dengan teknologi kamera terbaik. Ditargetkan sebagai pesaing HP Android kelas atas lainnya, harga dan spesifikasi Huawei P60 Pro tampil seimbang. Dibanderol kisaran 13 jutaan, fitur HP ini sudah disesuaikan dengan target pasarnya.

Ulasan Huawei P60 Pro menitikberatkan setup kamera yang dimilikinya. Tak heran, kamera adalah salah satu sektor yang paling menonjol dari HP ini. Sistem kamera ganda bisa kamu temui pada bodi belakangnya dengan konfigurasi 48 MP sebagai lensa utama yang dilengkapi OIS, lensa pembesaran gambar yang juga 48 MP, serta 13 MP sebagai lensa ultrawide.

BACA JUGA:Cara Bedakan Power Bank Asli dan Palsu untuk HP, Jangan Tertipu Saat Membeli

Hasil fotonya tajam, penuh detail, dan punya akurasi warna tingkat tinggi.Selling point utama Huawei P60 Pro ada pada konfigurasi dapur pacu yang diusung. HP ini datang dengan chipset Snapdragon 8+ Gen 1 yang kuat dan bertenaga.

Melakukan aktivitas berat seperti streaming video di resolusi tertinggi, menjalankan beberapa aplikasi sekaligus, hingga main game FPS populer, semua bisa dijalankan chipset ini dengan optimal. Kinerja jempolan tersebut dimaksimalkan dengan RAM 8 yang besar.

Dengan segala kelebihan Huawei P60 Pro, Huawei memoles HP ini dengan cantik. Daya tarik desainnya ada pada pola abstrak pada bagian backcover yang membuat HP ini terlihat playful namun tetap premium.

BACA JUGA:10 Power Bank Bagus dengan Fitur Fast Charging Terbaik Tahun 2023

Keamanan bodinya pun sudah oke berkat sertifikasi IP68 sehingga jika terkena air atau debu, kamu tak perlu khawatir lagi.Sebagai HP flagship, pastinya Huawei P60 Pro sudah mengusung panel yang berkualitas tinggi.

Kamu bisa merasakan tampilan visual yang memukau berkat penggunaan panel OLED lengkap dengan refresh rate 120Hz. Ketika berpadu dengan HarmonyOS yang semakin terpoles dan kaya fitur, user experience yang tak jauh berbeda dengan Android akan kamu nikmati nantinya. Tersemat pula lapisan Kunlun Glass sebagai proteksi tambahan.

BACA JUGA:10 HP yang Direkomendasi untuk Bermain Game Tanpa Nge- Lag, Urusan Harga Masih Ramah di Kantong

Perbandingan dengan P50 Pro

Huawei P50 Pro pertama kali diperkenalkan pada 2021, July 29. HP besutan Huawei ini membawa sejumlah fitur unggulan, mulai dari chipset Kirin 9000 dengan prosesor Octa-core (1x3.13 GHz Cortex-A77 & 3x2.54 GHz Cortex-A77 & 4x2.05 GHz Cortex-A55)Octa-core (1x2.84 GHz Kryo 680 & 3x2.42 GHz Kryo 680 & 4x1.80 GHz Kryo 680) dan GPU Mali-G78 MP24Adreno 660, hingga kamera utama dengan resolusi mencapai 50 MP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: