Iklan RBTV Dalam Berita

Hindari dan Lakukan Panduan Ini Jika Ingin Jerawat Cepat Kempis dan Hilang

Hindari dan Lakukan Panduan Ini Jika Ingin Jerawat Cepat Kempis dan Hilang

Lakukan hal ini untuk atasi jerawat meradang--foto istimewa dan ilustrasi

Kondisi kulit wajah yang terlalu kering bisa memicu produksi minyak berlebih dan menyebabkan jerawat lebih mudah muncul. Untuk mencegahnya, gunakanlah pelembap setelah membersihkan wajah agar kulit tetap terjaga kelembapannya. Pilih pelembap sesuai dengan jenis kulit dan berlabel noncomedogenic agar tidak menyumbat pori-pori.

7. Hindari Stres

Perawatan wajah berjerawat juga bisa dibantu dengan mengatasi stres. Pasalnya, stres dapat menyebabkan peningkatan produksi sebum atau minyak alami pada kulit wajah.

Tidak hanya itu, masalah kesehatan mental ini juga dapat memicu produksi hormon kortisol pada tubuh. Hormon kortisol merupakan hormon stres yang dapat menyebabkan jerawat semakin memburuk dan dapat merangsang pembentukan jerawat baru. Oleh sebab itu, perbanyak melakukan hal-hal yang menyenangkan pikiran dan meningkatkan suasana hati.

BACA JUGA:Zaman Glowing, Ini 26 Cara Melenyapkan Jerawat Batu Paling Ampuh, Nomor 14 Mudah dan Gratis

8. Mengonsumsi Makanan Sehat

Perawatan wajah berjerawat tidak hanya bisa dilakukan dari luar, tetapi juga dari dalam melalui makanan-makanan yang sehat. Pasalnya, pola makan tidak sehat pun bisa menjadi pemicu munculnya jerawat.

Adapun sejumlah makanan penyebab jerawat antara lain makanan yang mengandung lemak jenuh, makanan tinggi karbohidrat, makanan tinggi gula, dan olahan susu. Sebagai alternatif, perbanyaklah konsumsi sayur, buah, biji-bijian utuh, dan protein untuk mencegah munculnya jerawat.

BACA JUGA:Cara Muda Buat 12 Masker Alami untuk Bantu Hilangkan Bekas Jerawat

9. Olahraga secara Rutin

Olahraga secara rutin juga bisa menjadi salah satu perawatan wajah berjerawat. Olahraga bisa membantu mengendalikan stres dengan membuat tubuh menjadi lebih tenang dan rileks. 

Wajah berjerawat bisa dikatakan lumrah bagi sebagian orang, namun untuk sebagian orang lainnya, jerawat sangat mengganggu. Mulailah pola hidup sehat agar dapat terhindar dari masalah- masalah kulit seperti jerawat.

BACA JUGA:Oleskan Masker Kayu Manis, Wajah Mulus dan Jerawat Hilang Seketika

 

(Putri Nurhidayati)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: