Iklan RBTV Dalam Berita

Gak Selalu Sehat, Ini 7 Jenis Telur Tidak Layak Dimakan, Salah Satunya Cangkang Telur Retak

Gak Selalu Sehat, Ini 7 Jenis Telur Tidak Layak Dimakan, Salah Satunya Cangkang Telur Retak

7 jenis telur yang tidak layak dimakan--

Di antara ciri telur sehat yang paling mudah dikenali adalah warna cangkang dan bobot. Berikut ini warna cangkang telur dan bobotnya yang menunjukkan ia dalam kondisi layak dikonsumsi, sesuai jenis unggas. 

- Telur bebek: berwarna biru, bobot 55-56 gram per butir. 

- Telur ayam lokal: berwarna putih kecoklatan, bobot 40-50 gram per butir. 

- Telur ayam buras: berwarna putih kecoklatan, bobot 40-50 gram per butir. Telur ayam arab: berwarna putih, bobot 45-55 gram per butir. 

- Telur ayam ras: berwarna coklat, bobot 50-60 gram per butir. 

BACA JUGA:Penerima Bansos Wajib Cek, Ini Daftar Bantuan yang Masih Disalurkan Tahun Depan

- Telur ayam bibit: berwarna putih kecoklatan, bobot kurang dari 50 gram per butir. 

Selain itu, ciri lain dari telur yang baik untuk dikonsumsi adalah permukaan cangkangnya halus, mengkilap, tidak ada noda hitam atau pengapuran, serta tidak retak. 

Untuk mengetahui kualitas telur yang layak dikonsumsi, sesuai dengan rekomendasi dari BPMSPH, ada sejumlah cara untuk mengujinya antara lain:

Caranya ialah isi wadah berlapis kaca bening dengan larutan air garam 10 persen. Lalu, masukkan telur ke dalam air tersebut. Jika pengujian ini dilakukan, ada 3 hasil yang mungkin akan muncul:

Pertama, telur yang berkualitas baik akan tenggelam di dasar wadah (tinggi kantung udara kurang dari 0.5 cm). 

Kedua, telur yang berkualitas kurang baik akan melayang atau berada di tengah air larutan (tinggi kantung udara 0.5 – 0.9 cm). 

BACA JUGA:Bulan Ini Bansos Cair Lagi, Ada yang Dapat Rp 750 Ribu, Begini Cara Cek Penerimanya

Ketiga, telur yang berkualitas buruk akan mengapung di permukaan (tinggi kantung udara lebih dari 0.9 cm). 

Perbedaan Telur Ayam Baru dan Lama Perbedaan telur masih baru dengan yang sudah lama juga penting untuk diketahui. Hal ini supaya konsumen bisa mengetahui lama waktu penyimpanan telur. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: