Tahun Depan Mulai Kerja, Ini Kegiatan Survei Mitra Statistik BPS 2024
Kapan mitra statistik mulai bekerja?--
Mitra Pendataan adalah mitra statistik yang memenuhi syarat dan diberikan tugas untuk melakukan kegiatan pendataan lapangan dalam rangkaian kegiatan sensus/survei BPS.
Tugas Mitra Pendataan BPS di antaranya adalah melakukan kegiatan pendataan lapangan meliputi survei ke rumah tangga, pelaku usaha, KSA, Ubinan, dll.
Tugas Mitra Pengolahan BPS
Adapun Mitra Pengolahan adalah mitra statistik yang memenuhi syarat dan diberikan tugas untuk melakukan kegiatan pengolahan hasil pendataan lapangan dalam rangkaian kegiatan sensus/survei BPS.
BACA JUGA:Kesempatan Kerja, PT Food Beverages Buka Lowongan Kerja Terbaru untuk Lulusan SMA dan SMK
Tugas Mitra Pengolahan BPS di antaranya adalah melakukan kegiatan pengolahan data meliputi pengolahan peta dan entri data.
Mitra Pengoalahan BPS akan mengolah data-data yang dihasilkan oleh Mitra Pendataan
Berikut adalah informasi lengkap terkait proses rekrutmen, verifikasi email, serta jadwal seleksi tes uji kompetensi bagi calon Mitra Statistik BPS.
Perbedaan Sensus dan Survei
Jadi, perbedaan sensus dan survei adalah kegiatannya. Sensus penduduk merupakan kegiatan mengumpulkan, mengolah, serta menyajikan data penduduk secara menyeluruh.
Sementara survei penduduk ialah kegiatan memperoleh data kependudukan. Kemudian, metode survei tidak menghitung jumlah responden yang ada di suatu wilayah, namun hanya mengambil sampel.
BACA JUGA:Dapat Pinjaman hingga Rp 20 Juta, Begini Cara Daftar Livin’ Paylater via m-Banking Mandiri
Sedangkan waktu pelaksanaan sensus dan survei juga berbeda. Umumnya sensus penduduk dilaksanakan tiap 10 tahun sekali. Sedangkan survei penduduk bisa dilakukan kapan pun dan tidak memiliki periodisasi.
Lalu, apa tujuan sensus penduduk? Sensus Penduduk bertujuan untuk mengetahui jumlah penduduknya. Sedangkan survei lebih ditujukan untuk mencari tahu keadaan penduduk, seperti pendidikan atau pekerjaan.
Jadi, perbedaan sensus dan survei terletak pada kegiatan, waktu pelaksanaan, serta tujuannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: