Iklan RBTV Dalam Berita

Mau Beli Tandon Air? Ini 7 Rekomendasi Merek Tandon Anti Lumut dan Tahan Lama

Mau Beli Tandon Air? Ini 7 Rekomendasi Merek Tandon Anti Lumut dan Tahan Lama

Rekomendasi tandon air tahan lama--

NASIONAL, RBTVCAMKOHA.COM – Tandon yang sering dikenal dengan sebutan tangki air berfungsi untuk menyimpan stok air bersih untuk digunakan sehari-hari di rumah. Ada banyak sekali merk tandon air di pasaran. Masing-masing memiliki kapasitas dan kriteria yang berbeda-beda.

Saat ini, hampir semua orang menggunakan tandon air. Jika Anda ingin membeli tandon, pilih yang memang sesuai dengan kriteria dan kebutuhan Anda.

Memilih tandon air juga diperlukan cara cerdas. Pasalnya, tandon akan diisi dengan air bersih untuk kebutuhan hidup harian. Dengan begitu, tentu saja harus dipilih dengan mempertimbangkan kualitas dari tandon tersebut. 

BACA JUGA: Jadwal Cuti Bersama Natal 2023 dan Hari Libur Lainnya di Tahun 2024 Mendatang, Ayo Atur Jadwal Liburanmu

Nah, bagi Anda yang belum pernah memilih tandon kali ini kamu akan mengulas apa saja merek tandon yang tahan lama dan anti lumut.

Sebelum mengetahui jenis merek apa saja yang bagus, kamu harus mangenali apa saja fungsi atau kegunaan tandon itu terlebih dahulu.

Lalu apa saja fungsi tandon air?

- Tempat Penampungan Air

Fungsi pertama dari tandon air adalah sebagai tempat penyimpanan dan penampungan cadangan air. Cadangan air ini bisa digunakan saat Perusahaan Air Minum (PAM) dan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) mengalami kendala. 

Pasalnya, kedua perusahan ini tak jarang mengalami beberapa masalah seperti adanya kebocoran pada area tertentu, yang mengakibatkan saluran air tersebut harus dimatikan sementara waktu.

BACA JUGA:Dibanderol Rp24 jutaan, Begini Spek Laptop Acer Predator Helios Neo 16 PHN16-71 779Q Tantang Dominasi Asus ROG

Kendala lainnya yang dialami oleh masyarakat yaitu air yang keluar hanya sedikit, terutama pada jam-jam tertentu. 

Dengan begitu, memiliki tandon air di rumah dapat membantu kamu dalam menyimpan cadangan air agar bisa tetap digunakan sewaktu-waktu.

- Menghemat Penggunaan Listrik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: